Lompat ke konten

Catering Jakarta Soul In A Box:

Solusi Makanan Lezat, Halal, dan Sehat

catering jakarta

Sering saya tertawa sendiri melihat foto pasca melahirkan. Kala itu, berat badan saya mencapai 80 kilogram. Padahal, sebelum melahirkan berat badan saya hanya sekitar 48 – 50 kg. Butuh waktu setahun lebih untuk memperbaiki diri. Bagi saya, memperbaiki gizi tubuh bukan cuma masalah penampilan, tetapi juga kesehatan. Meskipun santai, saya juga serius menyiapkan strategi. Salah satu rahasia saya adalah memahami kebutuhan kalori harian dan memilih catering sehat untuk sehari-hari. Saya mulai sadar akan pentingnya bahan makanan yang segar serta manfaatnya untuk tubuh. Bonusnya, saya tidak hanya berhasil menurunkan berat badan tetapi juga merasa lebih sehat, dan berhasil menanamkan kebiasaan baik. 

Berkat belajar dengan giat tentang gizi dan kebutuhan nutrisi tubuh, saya jadi sadar bahwa seharusnya saya mengonsumsi makanan seolah-olah seperti saya sedang mencintai diri saya. Kebetulan saya masih memiliki banyak impian dan rencana, untuk itu saya juga harus menjadikan kesehatan saya sebagai investasi utama. Tidak pantas rasanya jika saya terus-terusan mengisi tubuh saya dengan kudapan yang kurang sehat. 

Dulu saya sering masak sendiri untuk diri dan keluarga. Saya juga sudah terbiasa untuk mengurangi santan, tepung, dan jeroan sebagai menu utama. Namun sayangnya, kesibukan pekerjaan tidak memungkinkan untuk rutin memasak. Akhirnya saya memilih menyerahkan urusan makanan ini pada ahlinya, yakni dengan memesan catering makanan.

Saya merasa banyak sekali manfaat memesan makanan via catering selama 6 bulan terakhir. Yang paling terasa adalah kebutuhan gizi terpenuhi, asalkan kita mencari catering yang berkualitas dan menggunakan bahan baku pilihan yang segar. Manfaat lainnya ketika memesan katering makanan adalah menu di rumah terasa cukup dan saya tidak banyak membuang sampah dapur. Baca tulisan saya sampai selesai, ya, karena saya juga membagikan ulasan singkat tentang katering Jakarta Soul in a Box.

Menengok Situasi Gizi

Masyarakat Indonesia

Memilih makanan yang bergizi ini menjadi prioritas setelah saya berkeluarga. Saya memiliki prinsip bahwa wajib untuk bisa memberikan makanan yang bergizi di rumah dan memantau makanan yang dimakan oleh anggota keluarga di luar rumah. Ini membuat saya selektif mencari catering makanan untuk diri saya dan anggota keluarga. Saya juga sering bertanya tentang apa saja menu makan siang dan makan malam suami di kantor. Tujuannya agar saya tahu kondisi gizi dan kesehatan keluarga saya. 

Tahukah kamu bahwa saat ini Indonesia sedang mengalami dua masalah gizi sekaligus, yakni kelebihan gizi (obesitas) dan kekurangan gizi atau stunting (kurus). Obesitas kerap dialami oleh orang dewasa, kendati ada pula sebagian anak-anak yang turut mengalami. Sementara masalah stunting sering kita temukan kasusnya pada anak-anak. 

Masalah obesitas menjadi masalah serius karena tidak semua masyarakat memahami kebutuhan gizi harian pada tubuh kita sendiri. Berdasarkan analisis survei konsumsi makanan individu (SKMI) tahun 2014, sebesar 40,7% masyarakat Indonesia mengonsumsi makanan berlemak, sebesar 53,1% mengonsumsi makanan manis, 93,5% kurang mengonsumsi sayur dan buah, serta sebanyak 26,1% kurang melakukan aktifitas fisik.

Masyarakat juga kurang dalam mengonsumsi sayur dan buah. Konsumsi sayur dan olahannya hanya sebesar 57,1 gram per orang per hari. Angka ini tentu sangat sedikit apabila dibandingkan dengan anjuran per hari yakni sebanyak 200-300 gram per orang per hari. Sementara untuk buah, konsumsi orang Indonesia rata-rata sebesar 33,5 gram per orang per hari. Anjuran dari pemerintah sendiri adalah sebesar 15–250 gram per orang per hari. Dapat kita lihat bahwa angka ini masih angat rendah sehingga belum mencukupi kebutuhan harian tubuh berupa vitamin, mineral, dan serat. 

Masyarakat Indonesia masih banyak mengonsumsi makanan yang kurang sehat. Sebuah laporan dari Statista Global Consumer Survey pada Oktober 2020 menunjukkan, orang berusia 25-34 tahun di Indonesia paling banyak mengonsumsi makanan ringan, yakni 30,8%. Sebanyak 28% orang yang mengonsumsi makanan ringan berasal dari kelompok usia 35-44 tahun dan 23,6% berusia 18-24 tahun. Selain itu, Badan Pusat Statistik (BPS) juga membuat survei tentang pengeluaran masyarakat menurut komoditas. Ternyata, pengeluaran tertinggi masyarakat Indonesia berasal dari kelompok makanan dan minuman jadi. Rata-ratanya sebesar Rp 197.682 per kapita per bulan. Artinya, banyak orang Indonesia yang rutin membeli makanan jadi atau siap makan untuk kebutuhan sehari-hari. 

Beberapa data ini sekaligus menunjukkan bahwa kita perlu meningkatkan kesadaran dalam memilih komposisi makanan yang lebih sehat dan seimbang. Kita juga perlu ketat menyeleksi bahan makanan apabila kita masak sendiri. Selain itu, kalau kita rutin bekerja kantoran, ada baiknya kita memesan catering sehat dari perusahaan yang sudah memiliki kualifikasi yang kita butuhkan.

Lalu, bagaimana cara kita memilih makanan yang tepat, sehat, dan lezat?

Ada banyak ilmu, kok. Kita bisa saja membaca dan belajar sendiri dari berbagai wawasan yang ada melalui YouTube, wellness influencer, maupun buku. Pastikan kamu memilih sumber yang kredibel ya. Selain itu, kita juga beronsultasi dengan ahli gizi agar lebih akurat, karena pastinya ahli gizi lebih tahu apa saja bahan makanan yang kita butuhkan. Berikut ada beberapa kiat dari saya untuk memberikan makanan sehat penuh gizi untuk diri dan keluarga.

a

1. pahami kondisi kesehatan anggota keluarga

Gizi untuk anak, bayi, dan orang dewasa itu tentu berbeda. Bayi dan anak cenderung lebih membutuhkan lemak, sementara porsi makanan orang dewasa justru harus lebih banyak serat (seperti sayur dan buah). Pemahaman sederhana ini membuat kita mudah memilah mana makanan untuk keluarga dan mana untuk anak terutama ketika masih pada fase MPASI.

b

2. Pahami Porsi per Orang dan Makan Teratur

Dewasa dan anak sama-sama perlu jam makan teratur, seperti sarapan, makan siang, dan makan malam. Kita juga perlu menyediakan cemilan untuk kita makan di sela-sela jam makan utama. Keteraturan ini membantu agar organ tubuh bisa bekerja lebih optimal dan kita pun menjadi lebih sehat. Saran saya, coba cek panduan dari Kemenkes berupa konsep “Isi Piringku” untuk mengetahui komposisi makanan kita sehari-hari.

c

3. Riset Menu per Minggu

Variasi menu ini sangat kita perlukan. Bukan sekadar untuk mengatasi rasa bosan pada makanan, melainkan bermanfaat juga untuk tubuh kita. Variasi makanan dan perbedaan warna pada bahan makanan itu berpengaruh pada kesehatan tubuh, sebab, setiap warna pada makanan membawa manfaat nutrisi yang unik. Memiliki lebih banyak variasi dalam diet juga membuat kita berisiko lebih rendah terkena sindrom metabolik.

d

4. Lakukan Food Preparation

Saran ini saya berikan khusus untuk kamu yang rutin memasak di rumah. Melakukan food preparation pada akhir pekan akan sangat membantu agar kita tidak terburu-buru saat memasak dan kesegaran bahan makanan juga lebih terjaga. Akan tetapi, food preparation juga menuntut waktu lebih untuk berbelanja mingguan dan membersihkan semua bahan.

e

5. Pilah-pilih Catering Makanan

Kiat ini saya berikan untuk working mom dan siapapun yang ingin mendapatkan variasi rasa dan menu dengan cara yang lebih praktis. Pastikan kamu memilih catering yang tepat untuk keluarga. Jadikan aspek kesehatan sebaai prioritas, carilah catering makanan yang menjamin higienitas, kehalalan, dan rasa makanan.

Saran mencari catering makanan ini lahir dari pengalaman pribadi saya sebagai working-at-home-mom. Seringkali kita tidak punya waktu untuk memasak sendiri dan lebih suka membeli. Alasannya bermacam-macam, ada yang karena lebih praktis dan kalau dihitung-hitung, pengeluarannya juga hampir sama. Akan tetapi, saya tetap memfilter catering makanan pilihan. Saya memilih untuk menyerahkan pada ahlinya yakni jasa catering makanan yang telah berpengalaman, kalau bisa memiliki sertifikasi khusus, dan bisa memberikan variasi menu yang beragam.

Sekarang kita tahu sendiri bahwa jasa catering di kota-kota besar seperti catering Jakarta sangat menjamur dan kita perlu lebih selektif dalam memilih. Sebab, kita tidak hanya makan untuk tujuan kenyang, tetapi juga memastikan kebutuhan nutrisi sehari-hari tetap tercukupi. Jangan khawatir, di bawah ini saya juga memberikan kiat untuk mencari catering sehat dan rekomendasi catering Jakarta terbaik bernama Soul in a Box.

Kenapa Memilih

Catering Makanan untuk Sehari-hari?

Memasak sendiri itu butuh biaya dan waktu. Kita perlu waktu untuk berbelanja, food preparation, persiapan sebelum memasak, dan waktu memasak itu sendiri. Kalau setiap hari rutinitas ini saya lakukan, saya  jadi tidak memiliki waktu yang lebih leluasa untuk menjalankan bisnis persewaan white bouncy castle dan bekerja sebagai blogger dan freelance writer.

Akhirnya, saya mencoba melakukan 2 bulan percobaan. Saya memaksimalkan waktu untuk bekerja, sementara untuk makanan diri sendiri dan keluarga, saya menggunakan jasa katering makanan. Hasilnya? Biaya yang saya keluarkan tidak jauh berbeda dengan apabila saya memasak sendiri. Itu pun lebih banyak manfaatnya seperti tidak lagi ada makanan terbuang, saya tidak terlalu lelah, dan ada lebih banyak waktu untuk bekerja yang berarti lebih banyak income yang masuk.

Alasan lainnya adalah saya membutuhkan variasi makanan agar nutrisi yang masuk ke tubuh bisa lebih beragam dan menyehatkan. Saya merasa perlu untuk rutin mengatur variasi menu makanan sehari-hari. Hal ini tentu agak susah kalau saya hanya memasak sendiri. Ini saya lakukan karena rotasi makanan sangat berpengaruh pada berbagai kondisi kesehatan. 

Pertama, menurunkan risiko kematian. Ada sebuah penelitian pada tahun 2002 yang dilakukan oleh Karin B Michels dan Alicja Wolk. Mereka melakukan studi terhadap 59.000 wanita dan menemukan bahwa orang-orang yang merotasi 16 hingga 17 makanan sehat melalui diet mereka memiliki angka kematian 42% lebih rendah dari semua penyebab daripada mereka yang mengonsumsi nol hingga delapan makanan sehat.

Kedua, memiliki risiko lebih rendah terkena sindrom metabolik. Fyi, sindrom metabolik adalah sekelompok gangguan yang terjadi secara bersamaan. Hal ini juga meningkatkan potensi terjadinya obesitas, kolesterol, penyakit jantung, diabetes, dan stroke. Saya perlu mewaspadai hal ini sejak dini, sebelum saya berusia 30 tahun, sebab saya tahu persis riwayat kesehatan keluarga saya.

Ketiga, membantu meningkatkan keragaman bakteri baik di usus. Bakteri baik pada usus kita sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan saluran pencernaan, mencegah obesitas, diabetes, asma, alergi, dan kanker tenggorokan. Di bawah ini saya berikan tiga tips dalam mencari katering makanan terbaik. Pilihlah jenis catering yang tepat, pertimbangkan harga dan kualitas, serta cek rasa, higienitas, dan kehalalan.

Tips Mencari

Katering Makanan Terbaik

soul in a box
soul in a box

Soul in a Box:

Catering Terlengkap, Halal, dan Higienis di Jakarta

Coba tengok di sekitar kita, ada berapa catering yang sudah bersertifikat halal MUI? One in a million, deh, ibaratnya! Masih belum banyak catering yang memiliki sertifikat halal MUI. Maka dari itu, ketika saya tahu bahwa ada catering Jakarta bernama Soul In a Box yang sudah memiliki sertifikat halal MUI ini, saya langsung penasaran dengan aneka menu yang mereka tawarkan.

Soul in a Box merupakan catering jakarta yang dikelola oleh PT Jiwa Tekno Kultura sejak tahun 2017. Perjalanan Soul in a Box ini terbilang menarik. Mereka mengawali bisnis dari sebuah dapur rumahan kecil berkapasitas 100 porsi. Sekarang? Soul in a Box sudah sangat berkembang dan mampu melayani hingga 3000 porsi setiap harinya!

Saya tidak heran loyalitas klien Soul in a Box begitu kuat. Sebab Soul in a Box memang menjaga nilai, kualitas, dan rasa. Catering Jakarta terbaik ini memiliki Sertifikat Laik Sehat Penyehatan Makanan Nomor 1/B.57a/31.74.06/-1.779.3/2019 sebagai komitmen untuk menjaga higienitas perusahaan. Sementara unutuk Sertifikat Halal MUI dengan nomor 00340091971118. Dua hal ini membuktikan bahwa Soul in a Box memenuhi kebutuhan masyarakat akan pangan yang sehat, halal, dan baik.

Sudah Halal dan Higienis, Bagaimana dengan Rasa dan Variasi Menu Makanannya?

Menu Soul in a Box cukup variatif! Ini semua berkat chef Soul in a Box yang menguasai menu Nusantara, menu Asia, dan menu Western sehingga menu makanan yang dapat kita pilih pun semakin beragam. Pelanggan pun tidak akan bosan.

Variasi menu ini sangat penting dan berkaitan pula dengan kesehatan tubuh kita. Setiap negara biasanya memiliki pedoman tersendiri menyesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi gizi masyarakatnya. Indonesia memberi pedoman pada kampanye “Isi Piringku”. Kampanye ini juga menunjukkan pentingnya variasi menu serta keberagaman mikro serta makronutrien dalam satu porsi makanan kita. Dalam konsep “Isi Piringku” misalnya, terdiri dari makanan pokok yakni karbohidrat, lauk-pauk, sayur, dan buah. Mengenai pembagiannya dapat kita lihat pada gambar berikut: 

soul in a box
Ilustrasi "Isi Piringku" oleh Kemenkes

Konsep “Isi Piringku” terdiri dari beberapa komposisi makanan. Pertama ada Makanan Pokok sebagai sumber karbohidrat. Makanan pokok adalah pangan yang mengandung karbohidrat yang sering dikonsumsi atau telah menjadi bagian dari budaya makan berbagai etnik di Indonesia sejak lama. Contohnya ada beras, beras merah, singkong, ubi jalar, gandum, mie, sagu, kentang, jagung, dan lain sebagainya. 

Kedua, laukpauk yang menjadi sumber protein. Laukpauk terdiri dari dua jenis, yakni protein hewani dan protein nabati. Keduanya sama pentingnya untuk tubuh kita, namun tetap ada kekurangan dan kelebihan masing-masing untuk tubuh kita, seperti kandungan kolesterol, lemak, dan persoalan harga. Contoh protein hewani adalah ikan dan hasil laut lainnya, daging sapi, ayam, telur, susu dan produk olahannya. Sementara untuk protein nabati ada tahu, tempe, dan kacang-kacangan. 

Ketiga, buah-buahan yang menjadi sumber vitamin dan mineral. Buah-buahan merupakan sumber berbagai vitamin seperti Vitamin A, B, B1, B6, C, dan D, mineral, dan serat pangan. Sebagian kandungan pada buah-buahan berperan sebagai anti oksidan. Contohnya adalah pisang, pepaya, melon, semangka, salak, jeruk, belimbing, mangga, dan lainnya.

Keempat, sayur-sayuran yang juga sumber vitamin dan mineral. Beberapa vitamin yang ada pada sayuran antara lain Vitamin A, C, serta mineral seperti karoten, zat besi, dan fosfor. Beberapa sayuran dapat dikonsumsi mentah, ada yang dikukus, ditumis, dan direbus. Contoh sayuran yang sering kita konsumsi seperti bayam, kangkung, kol, brokoli, daun singkonng, terong, dan lainnya. 

Gambaran di atas dapat menjadi panduan bagi kita dalam memilih catering makanan yang tepat. Soul in a Box sudah memberikan menu yang sangat lengkap dengan komposisi yang sudah mengikuti anjuran dari konsep “Isi Piringku”. Apalagi, Soul in a Box juga memberikan beberapa jenis pelayanan, tidak hanya catering personal tetapi juga bisa untuk event, seperti prasmanan, tumpeng mini, dan catering pernikahan Jakarta.

Beragam Paket dan Layanan Soul in a Box

Keberagaman menu ini dapat kita temukan pula pada setiap paket yang disediakan oleh Katering Jakarta Soul in a Box. Terdapat tiga jenis layanan yang disediakan oleh Soul in a Box, yakni Nasi Box, Paket Sehat, serta Event.

katering jakarta

Nasi Box

Seperti namanya, paket Nasi Box memang untuk per orang dalam sekali makan. Soul in a Box menyediakan dua jenis paket Nasi Box, yakni PaketPersonal dan Paket Corporate. Pada setiap menunya, Soul in a Box memegang komitmen untuk menyediakan menu yang variatif dan higienis. Untuk Paket Personal bisa kita pesan mulai harga Rp 40.000/pax sementara Paket Corporate dengan harga mulai dari Rp 25.000/pax. Lihatlah variasi menu dan warnanya yang kaya, sungguh menggugah selera!

Paket Personal cocok untuk kita pesan sebagai makan siang di kantor atau ketika sedang work from home. Soul in a Box memberi menu yang terdiri dari karbo, protein yang bervariasi, buah, dan sayuran segar. Soul in a Box memastikan agar asupan gizi pelanggan selalu terpenuhi. Kita bisa memesan Paket Personal tanpa jumlah minimum dan ada pula subsidi ongkir ke beberapa wilayah di Jakarta. Oh, ya, Paket Personal ini ada yang Paket Reguler (dengan nasi) dan Paket Lauk saja, lho!

Sementara kalau Paket Corporate ini cocok untuk kamu yang punya acara tertentu di kantor. Ada minimum pemesanan dengan harga yang mulai dari Rp 30.000 per pax. Kita bisa pula memesan paket vegetarian, paket sehat, dan paket lauk sesuai kebutuhan anak-anak kantor!

Paket Personal

Paket Corporate

catering jakarta
catering makanan
catering diet
review soul in a box

Paket Sehat

Layanan Paket Sehat di Soul in a Box ini sangat memenuhi kebutuhan kita saat pandemi. Beberapa orang, termasuk saya, butuh nutrisi extra selama pandemi corona karena saya memiliki beberapa penyakit tertentu. Stamina tubuh dan makanan penuh nutrisi adalah sebuah keharusan. Paket Sehat Soul in a Box menyediakan karbo, protein, buah, dan sayur yang cukup untuk kebutuhan harian. Selain itu, Soul in a Box juga melengkapi dengan berbagai cemilan sehat serta makanan sehat pendukung lainnya seperti susu, madu, dan vitamin.

Nah, Paket Sehat ini sendiri terdiri dari 2 jenis, yakni Paket Isoman dan Paket Diet. Paket Isoman ini sangat membantu orang-orang yang sedang menjalani proses penyembuhan dari covid-19. Layanan yang disediakan oleh Soul in a Box untuk Paket Isoman ini adalah nasi box paket selama 14 hari dengan nutrisi dan gizi yang sangat mereka jaga. 

Selanjutnya, ada Paket Diet yang menyediakan menu-menu untuk menjaga program diet kita sambil tetap menjaga kebutuhan nutrisi tubuh. Soul in a Box memberikan katering diet bernama Simply Fit. Produk ini dirancang khusus agar berat badan klien turun 4-6 kg selama program 14 hari. Rata-rata kalori yang terkandung pada setiap menu adalah 500 kkal. Soul in a Box menawarkan pula paket makan siang dan malam agar kita tidak repot-repot memasak lagi. Pengantarannya dilakukan 2 kali sesuai jam makan plus ada gratis biaya pengiriman untuk wilayah Jakarta! Yay!

Paket Diet

Paket Isoman

catering sehat
catering jakarta
katering jakarta
catering jakarta

Paket Event

Soul in a Box juga memiliki layanan khusus untuk event. Paket event ini berbeda dengan kebutuhan kita secara perseorangan. Menu-menu pada Paket Event dirancang khusus untuk acara yang besar. Bisa berupa untuk katering pernikahan, acara ulang tahun anak, seminar, cemilan untuk pemateri talkshow, dan banyak acara lainnya. 

Kamu bisa memesan berbagai makanan untuk acara spesial kamu, seperti Aneka Snack, Aneka Tumpeng, Paket Prasmanan, hingga Seasonal Hampers. Menunya sangat beragam dan colorful. Harganya juga dapat saya katakan terjangkau karena untuk snack saja mulai dari Rp 17.000 per pax sementara tumpeng mininya dari harga 35.000 per pax. Soul in a Box juga menyediakan hampers lebaran yang bakalan sangat bermanfaat dan jadi “penolong” ketika ART pulang saat idulfitri nanti. Biar kita nggak repot masak besar dan bisa fokus menikmati waktu berkualitas bareng keluarga.

Aneka Snack

soul in a box

Aneka Tumpeng

soul in a box

Paket Prasmanan

soul in a box

Seasonal Hampers

soul in a box

Katering Jakarta

yang Amanah dan Banyak Pelanggan

Hal terakhir yang tidak boleh kita lewatkan ketika mencari catering Jakarta adalah testimoni pengguna sebelumnya. Selain rasa, sejumlah sertifikasi, testimoni itu menjadi hal penting yang pasti saya lihat. Sebab, testimoni pengguna menunjukkan bahwa rasa dan pelayanan yang diberikan oleh Catering Jakarta Soul in a Box ini sudah divalidasi oleh banyak pihak.

Selain itu, kalau kita sedang ada event, kita jadi tahu bahwa katering jakarta yang kita pesan ini amanah. Sudah banyak cerita yang beredar tentang katering Jakarta yang menipu dan merugikan orang, tentu kita tidak mau event yang kita gelar juga mengalami kerugian serupa, kan? Maka dari itu, kita harus lebih selektif dan melihat berbagai real words dari pengguna lain. 

Soul in a Box sudah memiliki puluhan klien dari perusahaan. Pengguna personal juga banyak yang repeat order dan menjadi pelanggan tetap dari Soul in a Box. Yuk, kita lihat seberapa oke sih testimoni dari konsumen Soul in a Box.

Disukai oleh 6.383 orang di Facebook

Diikuti oleh 13.700 orang di Instagram

Rating 4.6 di Google Bussiness

Sweet Words From Soul in a Box's Clients

6

Highly recommended!

“Untuk menunya variatif. Jadi, kami yang makan pun enggak bosan dengan pilihan menu. Rasanya enak dan kuantitasnya banyak. Good job, Soul in a Box!”

Ivon

Lazada

Penutup

Setelah membaca tulisan ini, saya harap Bunda dan pembaca yang lain bisa mendapat wawasan baru. Seperti tentang kesadaran akan gizi dan pentingnya bahan pangan yang berkualitas, serta mendapat informasi tentang rekomendasi catering Jakarta Soul in a Box yang higienis, enak, halal, dan menu yang variatif.

Apakah ada Bunda yang juga sering memesan catering makanan untuk diri maupun keluarga? Atau ada yang sudah menjadi pelanggan Soul in a Box? Coba, yuk, bagikan pengalaman kamu di sini 🙂

Referensi:

Panduan Isi Piringku Kemenkes

Website Soul in a Box

Cleveland Clinic, https://health.clevelandclinic.org/eating-the-same-thing-every-day-4-reasons-to-increase-variety/

Katadata, https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2020/11/20/kriteria-keamanan-kemasan-makanan-yang-diinginkan-konsumen

Katadata, https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2022/03/15/konsumsi-produk-halal-tiap-sektor-indonesia-diproyeksikan-meningkat-pada-2025

Katadata, https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2019/09/19/10-alasan-membeli-makanan-secara-online

Sumber gambar:

Freepik 

Canva

28 tanggapan pada “Catering Jakarta Soul In A Box: Solusi Makanan Lezat, Halal, dan Sehat”

  1. Selain packaging dan tampilan yang menarik ternyata makanan juga sehat, halal dan higienis. Pantas saja jadi rekomendasi banyaknya pihak di sosial media. Udah gitu lengkap juga ya ada nasi, kue, dan paket lainnya

  2. Mulai sadar diri dengan lebih memilih makanan sehat memang hal yang baik untuk diri sendiri dan keluarga ya, Mbak. Setuju banget kalau milih katering memang kita harus memilih makanan yang rasanya enak sesuai dengan keinginan kita.

  3. Wah jadi lapar. Soul in A Box ini menunya lengkap banget, tergantung kita mau pilih yang mana. Sayang hanya ada di Jakarta ya mbak. Lihat paket isoman jadi ingat saat kena covid, menunya variatif tentunya gizinya cukup untuk membuat tubuh kembali sehat. Kalau ada paket makan atau katering selengkap ini lebih baik kita pesan katering ya, sudah jelas sehatnya karena pilihan bahan makanan yang bergizi. Sumpah kadang kita kalang kabut saat menentukan menu makanan buat keluarga. Belum belanjanya, belum lagi kalau harga kebutuhan naik ya..lebih baik ke Soul in A Box ya.

  4. Dari kapasitas produksi 100 porsi sekarang mampu 3.000 porsi setiap harinya. Wow! Pasti buah kerja keras Soul in a Box untuk senantiasa menjaga kualitas makanannya, ya, Mbak. Next time kalau aku ke Jakarta pengin nyoba katering ini. Soalnya menunya variatif banget uy. Bikin ngiler,

  5. Catering sehat kaya gini ga perlu kuatir tentang nutrisinya ya, mbak. Uda pasti lengkap nutrisi ya, ga perlu kuatir lagi tentang kebersihannya juga 😍
    Andai ini ada di Bandung, mau cobain 😍

  6. Ada banyak ya teryata pilihan menu makanannya ya mba. Jadi nggak bosan juga. Apalagi bisa pesan untuk corporate juga ya mba. Semoga berkesempatan mau cobain beli buat incip

  7. Penting sekali meningkatkan kesadaran memilih komposisi makanan yang lebih sehat dengan gizi seimbang. Suka banget kalau ada penyedia jasa catering dengan bahan pilihan yang sehat dan kalorinya cocok untuk kebutuhan energi setiap pelanggan.
    Soul in a Box bener-bener highly recommended.

  8. aku sekarang sedang di posisi mba nabila dulu. baru mau mengatur kalori makanan pasca selesai menyusui 2 tahun, qadarullah diberikan amanah baru lagi. jadi kehamilan ke 3 ini berat badanku sama seperti waktu aku mau melahirkan anak kedua. tapi ternyata, setelah konsultasi dengan ahlinya, aku harus mengukur kalori yang masuk. apakah sesuai dengan berat badanku saat ini. dan dengan adanya catering sehat seperti soul in the box, emak-emak rempong kayak aku bisa terbantukan

  9. Saya sebetulnya senang memasak. Tetapi, suka malas banget mencuci piring dan beberesnya. Makanya sering juga kepikiran untuk catering. Biar lebih praktis, gak capek mencuci peralatan masak. Pilihan paket di Soul in a Box menarik banget.

  10. Aku udah paling payah sih kalau berhubungan dg menghitung-hitung kalori dan pilih-pilih sumber gizi. Duh, perlu banget bantuan jasa catering makanan sehat seperti ini. I wish yang kayak gini bakal ada di Kalimantan.

  11. waah banyak pilihannya ya mba, jadi makin gak ragu klo udah ada jaminan halalnya , pas lagi hectic n butuh untuk makanan yg sehat dan enak, pengen nyobain soul in a box catering ini

  12. Duh ini sih butuh banget, bikin hidup lebih praktis juga jadinya yaaa, walaupun selama ini juga aku bergantung sama ojol, kadang suka ngerasa bingung dan jenuh jugaa huhu

  13. Pilihan menu makanan yang untuk katering banyak banget dan tentu saja juga sehat dan pastinya enak ya mba. Belum pernah katering kuliner ini makanya jadi penasaran juga buat cobain juga

  14. Waah mantap nih ada menu dietnya juga yaa.. pas banget, kita yang mau diet ga usah pusing mikirin menunya, tinggal pesan di Soul-in-a-box aja. Kalau mau pesan yang paket lainnya pun menarik semua deh menunya.

  15. Aku ngerasain baiknya makan dengan menghindari karbo berlebihan, santan dan goreng-gorengan. TErasanya badan menjadi lebih ringan dan alhamdulillah, menu sehat di Soul in a Box ini bisa jadi katering untuk diet.
    Senangnyaa…
    Semangat makan makanan sehat demi hidup yang lebih sehat,

  16. Jarang-jarang ada catering yang udah bersertifikasi halal MUI.
    Memang sekarang makan itu ngga hanya enak dan sehat aja, tapi juga memenuhi unsur halal.
    Kalau sudah halal begini ngga was-was makannya.
    Nasinya juga warna-warni.
    Penasaran sama nasi warna hijau itu dimasak apa ya..

  17. aku pun udah cukup lama langganan katering. tp masih mingguan sih, pas lagi wfh aja kateringnya. Krena lebih enak katering kita ga usah mikir harus makan apa, harus masak apa, harus beli makanan apa. udah ada disajiin kita tinggal makan deh

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *