Lompat ke konten

It’s about joy of tech & beauty at a reasonable price – realme

Kini kegelisahan saya terjawab sudah! Dulu saya heran, kenapa smartphone realme sering banget nongol di flash sale Shopee. Sebagus apa, sih? Sampai-sampai saya bisa nemu produknya dimana-mana. Pemakainya banyak dan sepertinya produknya pun menunjukkan konsistensi kualitas yang baik.

Saya jadi kepo sama realme karena saya sedang mencari smartphone untuk kontak bisnis yang sedang saya jalani. Inginnya, smartphone itu nanti punya kualitas yang bagus dan harganya nggak menyiksa anggaran.

Baru saya ketahui bahwa realme ini sangat cepat pertumbuhannya. Produk-produknya sudah memasuki 59 pasar di seluruh dunia, termasuk Tiongkok, Asia Tenggara, Asia Selatan, Eropa, Rusia, Australia, Timur Tengah, Afrika dengan basis pengguna global lebih dari 40 juta pengguna. Rupanya, realme adalah merek smartphone Top 7 di dunia dan diakui sebagai salah satu merek smartphone pemain utama menurut statistik Counterpoint berdasarkan data pengiriman smartphone global pada Q3 2019. Pada tahun 2019, pengiriman smartphone global realme mencapai 25 juta unit dengan tingkat pertumbuhan dari tahun-ke-tahun hingga 808%, menjadikan realme merek smartphone dengan pertumbuhan tercepat di dunia.

Bahkan, baru-baru ini realme meluncurkan beragam produk dengan teknologi baru yang cukup mengejutkan buat saya. Pasalnya, selama ini saya kira realme hanya fokus pada smartphone, ternyata tidak. Ini baru saya sadari ketika baca-baca berita di Kumparan bahwa realme memproduksi sikat gigi elektrik seharga 600 ribu rupiah. Buset! Saya jadi tergelitik untuk mengulik produk realme yang lain karena sepertinya sangat menarik dan mendukung transformasi gaya hidup yang sedang saya lakukan secara perlahan.

Semakin dalam saya menatap produk Leap to Next Gen lekat-lekat, rasanya, gaya hidup yang keren dan lebih sehat, menjadi begitu dekat! Berikut rangkaian produknya yang juga bakal muncul di realme 11.11 Salebration.

Leap to Next Gen,

Strategi Cerdas nan Berani ala realme

“Melalui AIoT, realme ingin membangun dunia produk dan layanan yang berorientasi pada manusia.”

Beberapa hari yang lalu tepatnya tanggal 5 November 2020, realme meluncurkan Leap to Next Gen yang berisi rangkaian produk teknologi terlengkap mulai dari smartphone hingga AIoT. Fyi, AIoT merupakan kependekan dari Artificial Intelligent of Things yang merupakan hasil penggabungan antara teknologi Internet of Things (IoT) dengan teknologi kecerdasan buatan atau AI. Dapat kamu bayangkan sendiri jika kedua komponen keren ini bertemu? Hasilnya tentu sebuah kombinasi revolusioner yang memberikan pengalaman baru yang unik, berbeda, dan memberi kemudahan pada pengguna. Mereka adalah perangkat pintar, dan membantu mendorong efisiensi serta efektivitas. Kecerdasan AIoT memungkinkan analitik data yang kemudian digunakan untuk mengoptimalkan sistem dan menghasilkan kinerja yang lebih tinggi. Hal ini juga yang menjadikan realme sebagai Tech Trendsetter karena komitmennya yang tinggi untuk memberikan produk berkualitas prima dengan harga yang mudah kita terima.

Menurutku ini langkah yang cerdas dan berani banget. Pantas saja realme jadi favoritnya anak muda dan penggunanya kian bertambah. Sebab, realme menunjukkan keunikan diri yang sangat khas dan dekat dengan anak muda, yakni inovasi dan kemajuan. Terlihat bahwa realme sangat memahami karakter dan kebutuhan marketnya. 

Untuk smartphone saja, realme langsung meluncurkan dua smartphone gaming dengan segmen yang berbeda yakni realme narzo 20 Pro akan menjadi Best Value for Money untuk sebuah smartphone gaming di segmen harga Rp 3 Jutaan dengan 65W SuperDart Charge, prosesor gaming MediaTek Helio G95, dan 90Hz Ultra Smooth Display. Sementara itu, realme narzo 20 akan menjadi Best Value for Money untuk sebuah smartphone gaming di segmen harga Rp 2 Jutaan dengan prosesor gaming MediaTek Helio G85, 18W Quick Charge+Mega Battery 6000mAh dan 48MP AI Quad Camera.

Menang Banyak

Berkat realme narzo 20 Pro dan realme narzo 20

Seiring dengan meningkatnya popularitas e-sport, dimana-mana kita bisa menemukan anak muda menggenggam smartphone-nya dalam bentuk horizontal, mimik wajah yang fokus dan jemari yang bergerak lincah. Smartphone gaming dengan spesifikasi terbaik pun selalu dinanti sebab dapat menjadi andalan dalam permainan.Β 

Untuk bisa memenangi permainan, tentu para gamers butuh peralatan yang mumpuni. Smartphone gaming idaman tentu tidak memiliki masalah pada kecepatan, kinerja yang ringan, tenaga yang stabil, dan pengalaman visual yang mengesankan. Uniknya, realme dapat memberikan itu semua dengan harga yang sangat mencengangkan, cuma sekitar 3 jutaan aja untuk realme narzo 20 Pro dan 2 jutaan untuk realme narzo 20. Nah, lo, bingung, to?

Begini, realme narzo 20 Pro yang mengusung slogan “Boost the Power” ini menggunakan chipset MediaTek Helio G95. Chipset seri G ini memang didesain untuk kebutuhan gaming dengan segmen smartphone gaming 4G premium. MediaTek Helio G95 menawarkan performa cepat dan fitur-fitur canggih macam fotografi multi-kamera (hingga 4 kamera) dengan teknologi kecerdasan buatan (AI). Teknologi ini menjanjikan performa yang nggak boros energi, bebas lag, dan koneksi yang mulus.

1
realme narzo 20 Pro White Knight
5
realme narzo 20 Pro Black Ninja
6

realme narzo 20 Pro menggunakan 65W SuperDart Charge dapat dengan cepat mengisi daya baterai 4500mAh sekaligus menjaga ponsel ini agar tetap dingin. Menariknya lagi, baterai 4500mAh dapat diisi hingga 100% dalam waktu 38 menit. Bahkan saat memainkan game berat, 65W SuperDart Charge dapat mengisi daya hingga 47% hanya dalam 30 menit.

4
2
3

Pengalaman visual yang memanjakan juga diberikan oleh realme melalui tampilan layar dengan 90Hz Ultra Smooth Display yang menghasilkan pengalaman visual yang mulus pada setiap sentuhan layar. Tak ketinggalan, kualitas kamera pun ikut digantengin, dengan kamera utama beresolusi 48MP 8MP kamera sudut ultra-lebar 119Β°, 2MP masing-masing untuk lensa potret B&W dan lensa makro. Untuk kamera depan, realme narzo 20 Pro membawa In-Display Selfie camera 16MP Sony IMX471 untuk mengambil foto selfie dengan detail yang sempurna.

Sementara untuk realme narzo 20 memiliki chipset saudara dari chipset pada narzo 20 Pro yani MediaTek G85. Nggak jauh berbeda, chipset ini juga cukup bertenaga. Dirancang sebagai prosesor untuk bermain game, MediaTek Helio G85 mendapat skor 200.000+ pada AnTuTu Benchmark, sehingga memberikan kinerja yang cukup untuk memberikan pengalaman bermain game yang mulus.

Punya smartphone yang nggak perlu bolak balik ngecharge itu patut disyukuri banget, deh. Seperti realme narzo 20 ini yang mampu bertahan selama 45 hari dalam mode siaga. Gila, sebulan lebih, loh. Ya, memang dalam mode siaga, namun, itu juga menunjukkan bahwa jika digunakan untuk beraktifitas, dia akan memberikan performa dan daya tahan baterai yang kuat. Selain itu, realme narzo 20 juga telah dilengkapi 18W Quick Charge yang terbukti mampu mengisi daya realme narzo 20 hingga 29% dalam waktu 30 menit.

Non gamer pun bisa bahagia memiliki ponsel ini, terutama anak muda perempuan yang doyan motret dan berselfie ria. realme narzo 20 membawa konfigurasi 48MP AI Triple Camera dengan komposisi 48MP kamera utama, 2MP lensa makro dan lensa 8MP ultra-wide 119Β°. Di bagian depan, kamera selfie 8MP bisa mengambil foto selfie sejernih kristal yang mendukung fungsi AI beautification, mode HDR, mode portrait, dan fitur Panoselfie. Selain itu, desain kedua smartphone ini juga tampak eksklusif, elegan, dan cocok dipakai semua kalangan. Untuk detail fitur kedua smartphone terbaru realme ini, bisa kamu intip pada gambar yang saya buat ini.

realme narzo 20 Pro dan realme narzo 20

Selalu Terjaga

untuk Momen yang Bermakna

Salah satu mimpi buruk anak muda sekarang adalah smartphone yang kehabisan baterai, kuota habis, atau headset tertinggal. realme sangat memahami hal ini dengan memberikan produk penunjang smartphone kerennya yakni realme Power Bank 2i dan realme Buds Air Pro β€œTune Out The Noise”.

2
realme Power Bank 2i

realme Power Bank 2i adalah power bank terbaru dari realme yang menghadirkan kapasitas 10.000mAh dan travel friendly, bisa juga untuk masuk ke dalam pesawat. Dibandingkan dengan power bank 10W pada umumnya, realme Power Bank 2i memiliki 12W Two-Way Quick Charge baik untuk mengisi daya perangkat lain atau mengisi daya perangkat ini sendiri. realme Power Bank 2i juga memiliki 14 Layer Circuit Protection keamanan pengguna. Selain itu, realme Power Bank 2i memiliki dua port input: USB-C dan Micro USB. Kelebihan ini tentu memudahkan kita. Makin bebas mau mengisi daya perangkat dengan kabel dan dari jenis Android apa pun.Β 

Anyway, kenapa di atas aku nulis headset, yah? Ketauan banget nih kalau gadgetku jadul abis hahaha. Sekarang kan sudah zamannya realme Buds Air Pro gituuu.. Perangkat ini telah dilengkapi dengan chip S1 noise cancellation berkinerja tinggi namun dengan konsumsi daya yang rendah. realme Buds Air Pro juga hadir dengan transparency mode, yang memungkinkan pengguna dapat mendengarkan suara di sekelilingnya dengan satu klik. Pada Game Mode, latensi yang dihasilkan hanya 94ms, di mana jumlah ini meningkat 21% dibandingkan produk sebelumnya.

Menariknya, realme Buds Air Pro ini memberikan pengguna masa pakai baterai yang lama selama 25 jam dan kita pun dapat mendengarkan musik hingga 20 jam. realme Buds Air Pro juga mendukung pengisian cepat sehingga hanya diperlukan 10 menit untuk mengisi perangkat audio ini dan perangkat keren ini langsung bisa digunakan untuk mendengarkan musik selama 3 jam. Coba deh intipin video Leap to Next Gen ini, bakal kebayang gimana manfaat produk keren realme untuk aktivitas kita sehari-hari!

1
realme Buds Air Pro

Jalani Gaya Hidup Sehat

Dengan Gadget yang Tepat

Bulan Februari 2020 lalu, saya akhirnya berhasil mencapai target berat badan 52 kg dan kondisi tubuh saya dapat dikatakan ideal. Beberapa bulan sebelumnya, bobot saya 65 kg dan saya berusaha mengatur pola makan untuk menurunkannya. Tentu dengan beberapa workout dan jalan pagi sesekali. Sayangnya, saya belum memiliki gadget yang menunjang saat saya berolahraga, jadi selama ini saya hanya mengira-ngira berapa kalori yang keluar, kadar oksigen, dan lain sebagainya.

Saya rasa sekarang saya tidak perlu menunda untuk membeli karena sudah ada realme Watch S, The Most Trendy Health Assistant dengan harga sejutaan. realme Watch S menghadirkan sensor PPG level atas dari Goodix, di mana sensor pengukuran detak jantung dari PPG memiliki presisi cukup tinggi untuk memantau detak jantung pengguna selama 24 jam tanpa gangguan, serta mengukur jumlah detak jantung pengguna dengan cepat dan tepat. realme Watch S juga dapat mendeteksi kadar oksigen dalam darah melalui fitur SpO2. Dari segi akurasi kadar oksigen dalam darah, realme Watch S juga mencapai level yang cukup tinggi, sebanding dengan alat pengukuran oksigen dalam darah yang biasa pengguna temukan di alat medis. Pada masa pandemi seperti ini, kita perlu selalu sadar dengan kadar oksigen tubuh sebab salah satu tanda covid-19 adalah happy hypoxiaΒ yakni fenomena berkurangnya jumlah oksigen di dalam tubuh tanpa menimbulkan gejala. Jadi, memang kudu selalu sadar dengan kondisi tubuh kita. Syukurlah masalah cek kesehatan mandiri nggak lagi ribet ya, karena sudah ada realme Watch S ini.

5
realme M1 Sonic Toothbrush

Ada masalah lain pada tubuh saya yang perlu saya jaga dengan baik, yani kesehatan gigi. Soalnya, kalau sudah sakit, rasanya lebih parah daripada sakit hati! Haha. Secara saya sudah berulang kali masuk ruang dokter untuk perawatan akar dan tambal sana sini. Salah satu penyebabnya sih katanya karena saya kurang menjaga kebersihan gigi. Lah, lalu gimana, dong? Perasaan sudah rutin sikat gigi. Ah, barangkali alatnya saja yang belum pas.

Lagi-lagi sepertinya saya butuh bantuan realme melalui produk realme M1 Sonic Toothbrush dan realme N1 Sonic Toothbrush. Keduanya merupakan sikat gigi elektrik pertama dari realme yang menggunakan mesin sonik berfrekuensi tinggi. Untuk yang realme M1 Sonic Toothbrush, sikat gigi mampu bergetar hingga 34.000 kali/menit sehingga area mulut pun bersih dengan efektif. Bulu yang digunakan pun merupakan bulu dupont yang memilikiΒ  99,99% sifat antibakteri.

Sementara untuk saudaranya, realme N1 Sonic Toothbrush dapat bergetar hingga 20.000 kali/menit. Produk ini juga menggunakan bulu dupont yang anti bakteri dan pengoperasian alatnya cenderung hening. realme N1 Sonic Toothbrush dapat digunakan selama 130 hari hanya dengan sekali pengisian.

4
realme N1 Sonic Toothbrush
realme Smart Cam 360Β°.

Untuk keamanan rumah, realme juga memberikan solusi dengan menghadirkan realme Smart Cam 360Β°. Kamera pengaman dari realme realme ini menghadirkan penglihatan panorama seluas 360 derajat untuk memberikan keamanan menyeluruh berkat mesin ganda yang dimilikinya, sehingga mampu berotasi bebas ke segala arah dengan mulus, dan pengguna tidak akan terganggu. realme Smart Cam 360 Β° dapat merekam Perekaman Video WDR 1080p untuk memberikan rentang dinamis yang lebih luas, sehingga memungkinkan kita sebeagai pengguna dapat melihat lebih banyak detail dalam sebuah bayangan. Uniknya, kamera ini mampu menghadirkan kualitas gambar yang sangat baik pada malam hari dengan jarak pandang hingga 10m. Bahkan di lingkungan yang tidak terang, iluminator inframerah tidak terlihat. Memberi pengguna pengalaman video malam tanpa beban. Wah, senang yaa, tentu kita bisa merasa lebih aman kalau bepergian ninggalin rumah atau kantor!

Saatnya Action,

Dapatkan Diskon 50% di realme 11.11 Salebration!

Sudah cukup baca-bacanya, sekarang saatnya eksekusi! Mumpung realme lagi ngadain realme 11.11 Salebration sebagai apresiasi untuk merayakan 50 juta pengguna secara global! realme 11.11 Salebration akan menjadi hari besarnya realme untuk seluruh realme Fans untuk bisa mendapatkan produk tech trendsetter terbaik dari realme dengan harga terbaik yang bisa mereka dapatkan serta diskon hingga 50% dan voucher belanja senilai total Rp 1 Juta. YAAAYYY…!!

Jika kamu mengincar produk realme yang lain, jangan khawatir, kamu tetap bisa mendapat harga spesial di realme 11.11 Salebration. Bakalan ada realme C15 3GB+64GB di Lazada, realme C11 3GB+32GB akan tersedia di Shopee, dan realme 6 8GB+128GB akan hadir di Lazada & Shopee dengan menawarkan harga terbaik yang belum pernah ada sebelumnya.

Kamu pun bisa memilih produk AIoT realme yang sudah dirilis lebih dulu, seperti realme Buds Classic, realme Buds Wireless, realme Buds Q, realme Band dan realme Watch. Komplit banget, ya! Sekarang, langsung aja klik ke marketplace atau tempat belanja langgananmu untuk ikut keseruan realme 11.11 Salebration di sini:

Shopee

Website realme

Lazada

Fyi, realme akan menghadirkan realme AIoT Next Gen Package yang berisi seluruh produk AIoT terbaru dari realme secara spesial untuk realme Fans. realme AIoT Next Gen Package juga akan tersedia di realme 11.11 Salebration dengan harga spesial dan stok terbatas. Jadi, jangan sampai kehabisan! Anyway, kalau sudah berhasil mendapatkan produk realme terbaru, segera kasih komen di sini dan kabari aku yaa πŸ™‚

Tulisan ini diikutsertakan pada realme Blog Writing Competition.

Sumber tulisan dan foto:

  1. doc realme
  2. Financial Express, www.financialexpress.com/industry/technology/realme-oppo-sub-brands-india-story-its-about-joy-of-tech-beauty-at-a-reasonable-price/1334672/lite/
  3. Tribun News, https://www.tribunnews.com/techno/2020/01/04/mengenal-artificial-intelligence-of-things-teknologi-terbaru-yang-akan-dibenamkan-di-ponsel-realme.

36 tanggapan pada “realme Leap to Next Gen, Kunci Menuju Gaya Hidup yang Makin Keren”

  1. Realmi mempunyai kualitas yang mumpuni untuk mendukung gamers. Bersyukur banget karena harganya sangat ramah di kantong. Jadi sekarang bisa mendukung anak yang memiliki cita-cita menjadi atlet e-sport, dengan gadget yang murah tapi nggak murahan.

  2. Aku pertama kenal realme dari suamiku, tapi beli realme nya buat ibuku. So far realme yang dipakai ibuku performanya oke banget,meski ga khusus untuk gamer seperti narzo. Ga bayangin sih performa narzo pasti jauuh lebih canggih lagi. Bakal masu wish list buat ganti hp nih kalau udah ada rejekinya. Makasih sharingnya mbaa πŸ™‚

    1. sama-samaa.. kurasa hape gaming kayak narzo dipake non gamer bakal asik juga mbak, pasti ngasih performa yang kenceng juga. tampilannya juga gak terlalu “garang” ala ala gamer πŸ˜€

  3. Aku tahu tentang Hp Realme dari anakku dia mnta beliin karena hp Realme katanya ramnya gede asyik kalo dipakai buat gaming dan terbukti smpe sekarang awet bbgt hpnya dipakai anakku

  4. HP lamaku juga realme dan puas banget sama kameranya. Sayang pas ganti hp aku terlanjur milih brand X padahal kamera masih lebih bagus realme. Huhuhu… Cuma realme yg masuk budgetku kapasitasnya lbh kecil dr yg aku butuhkan.

  5. Wah baru tahu lho smartphone brand realme,kudet banget aku yaa. BTW kak, teknologi memangbcepat banget pertumbuhannya. Dulu kita6taunya smartphone buat komunikasi aja skrg bisa buat mainan game online juga yaa

  6. Aku tahu brand Realme karena anak aku pernah pakai HP Realme (dia yang minta) katanya bagus dan aku baru tahu lengkapnya mengenai realme pas baca artikel kamu ini mba

  7. Kalau aku biasanya beli handphone yang paling utama lihat kameranya dulu karena emang kamera ini akan jadi kebutuhan utama sih. Setelah itu RAM dan Memorynya, tapi kalau lihat spesifikasinya Real Me ini jadi naksir ya. Apalagi harganya juga ramah kantong menurutku.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *