Lompat ke konten
ASUS Zenfone 9

Siap Meraih Ratusan Pelanggan untuk Bisnis Sewa Mainan

Bersama ASUS Zenfone 9

asus-zenfone-9-a
asus-zenfone-9

Beberapa hari lalu saya berkata pada suami, “Alhamdulillah, Mas. Momain sudah mencapai 100 pesanan dan memiliki 85 pelanggan. Dengan usia yang masih dini, kita sudah ke 9 kota dan masih akan terus berkembang, insya Allah.”

Saya sangat bangga karena menjadi pioneer atau pelopor bisnis persewaan white bouncy castle di Indonesia sejak tahun 2019 lalu. Bisnis saya yang bernama Momain ini memang terbilang unik karena menyewakan mainan istana balon namun dengan warna dan dekorasi yang estetik. Kala itu, siapa yang mau usaha seperti ini? Harus membangun sleeping market dan belum lagi merawat unitnya yang tidak mudah.

Kendati demikian, tekad saya sudah bulat dan berhenti bukanlah pilihan saya. Pandemi sempat melambatkan bisnis, tetapi, kami tetap berjalan meski hanya melayani satu atau dua pesanan.

Kini alhamdulillah Momain sudah menjadi UMKM berbadan hukum dengan bentuk PT Perseorangan. Saya juga menyambut gembira dengan model baru berupa PT Perseorangan ini, karena memungkinkan Momain memiliki legalitas meski dengan modal kecil. Dengan begini, Momain akan semakin dipercaya oleh klien. Selain itu, per November 2022 lalu, Momain juga sudah membuka cabang di Jakarta. Sebuah langkah besar yang agak nekat bagi saya, hehehe.

Ali Syakieb sedang berpose di depan bouncy castle Momain Jakarta (dokumen pribadi).

Permasalahan saya hari ini hanya satu, yakni smartphone yang saya gunakan untuk bisnis sudah sangat lemot alias kerjanya sangat lambat. Gara-gara smartphone yang kurang mumpuni inilah saya harus sering-sering membalas klien melalui WhatsApp Web. Saya pun mencoba mencari-cari smartphone terbaru yang dapat membantu bisnis saya agar lebih berkembang. Jawaban ini saya temukan pada ASUS Zenfone 9.

Lewat tulisan ini, saya akan berbagi cerita tentang perjalanan bisnis saya, rencana pengembangan bisnis, dan tentang bagaimana ASUS Zenfone 9 bisa membantu bisnis saya agar kian melesat serta mampu meraih ratusan pelanggan baru. Sebaiknya cerita ini tidak kamu lewatkan, ya, khususnya bagi kamu yang ingin berbisnis dan bekerja di industri kreatif! 🙂

Perjalanan Bisnis Momain

Sejak Tahun 2019 Sampai Sekarang

Saya memulai Momain sejak akhir tahun 2019 dengan modal seadanya. Saya percaya diri karena telah melakukan riset yang cukup. Momain saya kembangkan dengan teknik pemasaran online atau digital marketing. Saya melakukan Instagram Ads, optimasi hashtag, dan pemasaran melalui WhatsApp. Sebagian besar kegiatan bisnis saya lakukan melalui smartphone. Pelanggan pun berdatangan satu demi satu. Bahkan, ada event organizer yang langsung mengajak saya bazaar bersama untuk pertama kali. 

Cerita menjadi berbeda sejak pandemi datang ke Indonesia. Saya harus menghentikan sementara bisnis demi keamanan crew dan klien. Baru kemudian pada Oktober 2020, saya kembali membuka bisnis dan menerima klien baru. Kondisi terus berjalan selama tahun 2021. Saya memilih untuk menjalankan bisnis secara perlahan karena alasan kesehatan.

Pasca idulfitri tahun 2022, situasi mulai membaik dan klien-klien besar mulai memesan. Seperti Hotel Sheraton, brand baju renang anak Lee Vierra Kids, hingga tokoh publik ternama seperti istri Chef Arnold (Tiffany Soetanto) dan Tasya Farasya. Dari merekalah Momain bisa semakin mendapat banyak pelanggan dari berbagai kota di Pulau Jawa.

Perkembangan Momain yang tiba-tiba terasa begitu cepat membuat kami mampu membuka Momain Jakarta pada awal November lalu. Selain itu, kami juga menerima permintaan dari klien di luar kota Surabaya. Total kami sudah mengunjungi 9 kota untuk urusan persewaan White Bouncy Castle ini. Kota-kota tersebut antara lain Mojokerto, Purwodadi, Kota Malang, Banyuwangi, Gresik, Sidoarjo, Uluwatu (Kab. Badung, Bali), Kota Semarang, dan Jakarta. Sebuah pencapaian yang sebelumnya tidak pernah saya bayangkan. Berikut sejumlah titik yang telah Momain datangi:

Tentu saja saya tidak ingin cepat puas dan berhenti sampai di sini. Saya berusaha bergerak dengan tepat tanpa menjadi terlalu ambisius. Sebab, sampai saat ini, Momain bisa berjalan hanya dengan modal pribadi dan perputaran uang bisnis saja. Kami belum melakukan upaya seperti melakukan pinjaman ke lembaga keuangan tertentu. Pada satu sisi, hal ini membuat saya bangga. Tetapi pada sisi lain, saya pun harus melakukan strategi keuangan yang tidak biasa. Misalnya saja, saya harus sangat selektif memilih gadget untuk Momain dan melakukan rencana pengembangan yang lebih efektif.

Rencana Pengembangan

Momain

Sebentar lagi tahun 2023 dan sekaligus memasuki tahun ke-5 Momain berjalan. Sekarang, kompetitor mulai muncul dan bahkan menyamai produk yang saya sewakan. Bahkan ada beberapa yang terang-terangan bertanya pada saya tentang rahasia perusahaan. Jujur saja terkadang saya merasa gentar, tetapi, saya memilih untuk fokus untuk merawat serta mengembangkan Momain. Berikut beberapa rencana pengembangan Momain yang akan saya lakukan pada tahun 2023 nanti:

Merawat Pelanggan

Cara ini saya lakukan mulai tahun ini dengan cara memberi pelanggan lama diskon yang lebih besar, memberi prioritas untuk memilih tanggal booking, serta mengirim hampers hari besar. Kebetulan sebagian pelanggan saya adalah pelanggan lama yang melakukan repeat order. Artinya, mereka puas dan ingin kembali pada jasa yang saya berikan.

Memberi Kenyamanan untuk Pelanggan Baru

Salah satu kenyamanan yang saya berikan pada pelanggan baru adalah fleksibilitas. Misalnya saat ini sedang musim hujan, saya pun memberi kelonggaran perpanjangan waktu agar pelanggan tetap bisa menikmati bouncy castle yang saya sewakan. Fleksibilitas ini sangat diapresiasi oleh sejumlah klien dan vendor yang bekerjasama dengan saya.

Profesional dengan Sesama Vendor

Menjadi vendor untuk event membuat saya pun bertemu dengan sesama rekan kerja. Beberapa diantaranya bahkan bertemu lebih dari 3x dan membuat kami sepakat untuk menjalin kerjasama. Saya pun memberikan harga khusus vendor agar vendor seperti event organizer dan vendor dekorasi juga bisa puas dengan harga rekan dan pelayanan yang kami berikan.

Membesarkan Momain Jakarta

Salah satu fokus saya pada tahun depan adalah membesarkan Momain Jakarta. Anak cabang Momain yang masih baru buka bulan November ini masih sepi pelanggan dan perlu saya boost. Saya harus menghubungi beberapa event organizer serta melakukan Instagram Ads untuk menarik pelanggan.

Rutin Membuat Konten

Sempat ada salah satu vendor yang memuji konten Momain yang menarik, baik bentuk video maupun foto. Jernih dan memikat. Saya pun tersenyum dan mengatakan bahwa konten itu saya buat sendiri. Kuncinya ada pada smartphone yang tepat, sebab, itulah senjata saya dalam membuat konten Momain. Saya nyaris tidak pernah lagi membawa kamera pocket karena sangat merepotkan.

Bisa kalian bayangkan, bukan, bahwa rencana pengembangan bisnis Momain mengandalkan gadget untuk berkomunikasi dengan tepat? Fyi, saya menyatukan nomor bisnis Momain Surabaya dan Momain Jakarta agar bisa saya kelola terpusat. Ini menguntungkan pada satu sisi, karena ringkes. Namun, pada sisi lain, smartphone saya jadi makin lelet karena kebanyakan data.

Sempat saya mengeluh pada adik ipar yang juga menjadi staff tetap Momain. Saya katakan bahwa saya sering saltik ketika mengirim pesan ke klien dan itu bisa jadi hal yang fatal. Lalu adik menanyakan, “HP sampeyan tahun berapa, Mbak?”

Saya pun menjawab, “HP ini sudah sejak tahun 2018 sih kayaknya.”

“Yo pantas saja!” ujar adik ipar saya sambil tertawa. “Beli lagi hape baru, Mbak!” Masalahnya sudah saya katakan di atas bahwa saya mengembangkan Momain dari perputaran uang masuk saja. Saya tidak melakukan pinjaman ke lembaga keuangan dan sejenisnya.

Hal ini membuat saya tidak bisa sembarangan membeli barang tanpa kalkulasi yang jelas. Saya pun sangat selektif, khawatir smartphone yang saya beli kemahalan tetapi tidak pas untuk bisnis.

Hingga akhirnya saya melihat ASUS Zenfone 9 dengan harga yang terjangkau, namun dengan kapasitas yang sesuai dengan kebutuhan bisnis saya. ASUS Zenfone 9 menawarkan pesona yang sulit saya tolak dalam kacamata seorang pebisnis: bentuk yang compact, kamera gimbal yang tahan guncangan, dan “jeroan” smartphone yang tangguh untuk keperluan bisnis saya.

Mengulik Performa Ciamik

ASUS Zenfone 9

Pertengahan November lalu, ASUS baru meluncurkan Zenfone 9 yang dengan cepat menarik atensi saya. Bagaimana tidak, sizenya compact tetapi tidak menanggalkan fitur-fitur penting yang saya butuhkan. Bahkan, ada fitur teknologi 6-Axis Hybrid Gimbal Stabilization yang disisipkan pada kamera utama. Fasilitas ini tentu sangat menjanjikan untuk pembuatan konten Momain.

Lebih lanjut, yang paling saya nantikan adalah ketangguhan ASUS Zenfone 9 untuk melayani pelanggan Momain. ASUS Zenfone 9 ini dibekali prosesor flagship terbaru Snapdragon® 8+ Gen 1 Mobile Platform yang lebih powerful. Sebuah “jeroan” smartphone yang saya nantikan agar saya bisa melayani pelanggan baru Momain yang terus berdatangan. Berikut adalah beberapa fitur unggulan dari ASUS Zenfone 9:

Beberapa Fitur Unggulan ASUS Zenfone 9 yang
Cocok dengan Kebutuhan Saya

Kamera Gimbal

ASUS Zenfone 9 sudah menggunakan kamera belakang dual camera dan kamera depan yang sama-sama pro-grade. Teknologi yang dipamerkan pada smartphone ini adalah 6-Axis Hybrid Gimbal Stabilization pada kamera utama. Kamera utama beresolusi 50MP memakai sensor flagship dari SONY IMX766 dengan aperture sampai F1.9 dan mampu merekam video 8K dengan kecepatan 24fps.

Warna yang Soft dan Bold

Satu hal yang juga memikat bagi saya adalah empat pilihan warna baru, yakni MoonLight White, Sunset Red, Starry Blue, dan Midnight Black. Saya tentu saja akan mengambil yang MoonLight White karena warna putihnya mengingatkan saya pada salah satu series Marvel kesukaan saya! Hehehe.

Smartphone Compact Terbaik dengan ZenTouch

ASUS Zenfone 9 sangat cocok untuk saya karena bisa disimpan di saku celana. Panjangnya kurang dari 14,8cm dan lebar kurang dari 7cm, dengan bodi yang kokoh digenggam. Sementara ZenTouch adalah inovasi ASUS berupa satu tombol multifungsi! Keren banget ini, mah.

Performa Tangguh untuk Bisnis

ASUS Zenfone 9 dibekali prosesor flagship terbaru Snapdragon® 8+ Gen 1 Mobile Platform yang lebih powerful. Chip terbaru ini mampu mencapai CPU clock speed sampai 3.2 GHz, menghasilkan performa CPU dan GPU 10% lebih tinggi namun dengan efisiensi CPU 30% dibandingkan sebelumnya.

Kamera Gimbal Buat Apa, sih?

Mungkin kamu pada penasaran, sepenting apa fitur teknologi “kamera gimbal” pada ASUS Zenfone 9 ini? FYI, smartphone anyar ini memililki dua kamera belakang. Sensor kamera utama 50 megapiksel dengan lensa f/1.9 dan di bawahnya ada kamera ultrawide 12 megapiksel yang berfungsi ganda sebagai kamera makro dengan fokus sampai jarak 4 cm.

Seperti yang saya tulis di atas, kamera belakang ASUS Zenfone 9 ini memiliki daya tarik utama berupa teknologi 6-Axis Hybrid Gimbal Stabilization pada kamera utama. Dengan adanya fitur penstabil ini, kita tidak perlu membeli gimbal lagi yang lebih mahal. Teknologi 6-Axis Hybrid Gimbal Stabilization ini mampu menjaga rekaman bebas blur dan guncangan, bahkan ketika kita sedang bergerak sekalipun.

Uniknya, fitur gimbal stabilization ini tidak hanya bergerak dari sisi atas dan bawah, tetapi juga dari sensor gyro untuk mengoreksi gerakan yang tiba-tiba ke depan dan ke belakang. Menurut ASUS, fitur ini membuat kamera mampu mengkompensasi tiga derajat gerakan, dibandingkan dengan satu derajat di Zenfone 8, yang menggunakan OIS tradisional.

Dengan begini, Zenfone 9 bakal sangat bekerja dengan baik saat merekam objek apapun tanpa distorsi optik atau ‘ghosting’. Ditambah algoritma anti-guncangan dalam system Electronic Image Stabilization (EIS) akan mengeliminasi lebih banyak lagi dampak dari gerakan-gerakan yang tak diinginkan. Ini membuat video konten untuk Momain bisa makin smooth dan bebas dari guncangan yang mengganggu.

Perbedaan dengan Gimbal Stabilization dan tanpa Gimbal Stabilization (sumber gambar: ASUS).
ASUS Zenfone 9 yang compact dan berkelas. Mana yang jadi favoritmu?

Bagaimana dengan Prosesornya?

Kecil-kecil cabe rawit adalah istilah yang pantas untuk ASUS Zenfone 9, apalagi yang warnanya merah! Hehehe. Pasalnya, prosesor yang ditanam di smartphone canggih ini adalah Snapdragon® 8+ Gen 1 Mobile Platform. Bagi yang belum kenal, Snapdragon® 8+ Gen 1 Mobile Platform adalah prosesor kelas premium Qualcomm. Chip anyar ini mampu mencapai CPU clock speed sampai 3.2 GHz serta menghasilkan performa CPU dan GPU 10% lebih tinggi namun dengan efisiensi CPU 30% dibandingkan sebelumnya. Selain itu, platform ini memberikan penghematan daya tambahan dan kinerja yang lebih baik secara menyeluruh. Apalagi, Zenfone 9 menggunakan baterai berkapasitas 4300mAh yang anti lemot-lemot club.

Untuk meminimalisir potensi bottleneck, Zenfone 9 dilengkapi LPDDR5 RAM sampai 16GB dan UFS3.1 storage. Ponsel ini pun sudah mendukung konektivitas Wi-Fi paling ngebut Wi-Fi 6E untuk menghasilkan konektivitas yang lebih stabil, lebih cepat, bahkan pada kondisi yang padat sekalipun.

Simak Ulasan Jagat Review tentang ASUS Zenfone 9 di sini:

Menurut David Gadgetin, ASUS Zenfone 9 ini layaknya karya seni

Visual, Aksesibilitas, dan Keamanan

Zenfone 9 yang Jadi Idaman

Bicara tentang smartphone ASUS, rasanya masalah visual tidak bisa kita kesampingkan. Top of mind saya tentang smartphone ASUS adalah layar yang vibrant dengan AMOLED. ASUS Zenfone 9 ini juga sudah menggunakan layar AMOLED yang mendukung refresh rate sampai 120Hz yang secara otomatis bisa berpindah ke 60, 90, dan 120Hz tergantung pada aplikasi atau konten yang sedang ditampilkan serta waktu respon 1ms. Dengan kecepatan luar biasa ini, pengguna akan merasakan user experience yang lebih smooth saat mengakses berbagai aplikasi dan konten di ponsel ini. Ukuran layarnya pun terbilang cukup untuk kebutuhan bisnis saya, yakni 5,9 inci.

Layar Zenfone 9 juga sudah dikalibrasi untuk menghasilkan kualitas gambar yang lebih baik. Untuk kemudahan mengakses konten di luar ruangan, layar ini sudah memiliki tingkat brightness sampai 800 nits (100% APL) dan peak maximum brightness 1100 nits. Kombinasi antara layar yang cepat, jernih, dan kaya warna serta bisa dilihat di luar ruangan yang terang sekalipun, akan memberikan pengalaman menikmati konten dalam tampilan terbaiknya. Fitur ini sangat penting untuk Momain karena 80% event Momain berada di luar ruangan dengan cahaya matahari yang terang.

Layar AMOLED ukuran 5,9 inci

Tombol multifungsi ZenTouch

Dua Speaker dari Qualcomm AqsticTM

Memiliki sertifikasi IP68

Pilihan Warna ASUS Zenfone 9

Layar yang cerah ini semakin memukau dengan peningkatan audio pada ASUS Zenfone 9. Smartphone ini mampu menghasilkan kualitas audio yang impresif dari dua speaker linier yang disupport oleh smart amps dari Qualcomm AqsticTM dan jack audio 3.5mm yang menggunakan Qualcomm Aqstic DAC terbaru. Ah, saya dapat membayangkan bisa membuat konten menggunakan audio yang lebih jernih sekaligus belajar pengembangan bisnis dari kursus online dan video di YouTube.

Sementara untuk keamanan, ASUS Zenfone 9 memiliki sertifikasi IP68. IP68 adalah kode sertifikat yang dirilis oleh Komisi Elektronik Internasional dan memiliki singkatan dari Ingress Protection. Makna dari IP68 ini adalah produk ini bisa dibawa berenang hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit. Sertifikasi ini juga menunjukkan ukuran dari ketahanan air dan debu.

Intinya, ASUS Zenfone 9 ini cukup tahan banting pada segala situasi. Kalau saya, sih, nggak bakal saya pakai berenang, ya, karena eman-eman! Hehehe. Namun, setidaknya saya tahu apabila saya sedang bekerja dalam kondisi hujan, smartphone saya akan tetap baik-baik saja. Saya pun bisa lebih tenang dalam bekerja.

ASUS Zenfone 9 yang baik-baik saja meski terkena tumpahan air es yang dingin!

Sekelumit tentang ZenTouch yang Tiada Duanya!

ASUS menghadirkan tombol multifungsi ZenTouch pada Zenfone 9 yang bisa membuat segala pekerjaan kita menjadi jauh lebih mudah. Sebab, kita bisa mengakses bagian tertentu di smartphone hal hanya dengan satu tangan! Tombol ini berada di sebelah kanan, tepat pada tombol power.

Bagi ASUS, tombol power ini bisa dimanfaatkan lebih jauh. Tidak sekadar membaca finger print tapi juga geser-geser dan melakukan perintah. Duh, bikin jatuh cinta!

Ada fitur untuk mengatur tombol power ini menjadi ala touchscreen dalam versi yang lebih petite. Kalau scroll ke bawah, kita bisa lihat informasi notifikasi atau memunculkan shortcut di handphone. Tombol ini juga bisa kita jadikan shortcut ke aplikasi apapun dengan cara menekan dua kali. Tak hanya itu, kita bisa pula melakukan custom dengan mode tekan dan tahan tombol. Gilsss… coba sebutkan, smartphone mana yang bisa secanggih ini?!

ASUS Zenfone 9

Sesuai dengan Kebutuhan Masyarakat Indonesia

Pada tahun 2020, Laporan dari Newzoo menunjukkan bahwa Indonesia berada dalam 5 besar pengguna smartphone terbanyak di dunia. Indonesia menempati posisi keempat dengan 170,4 juta pengguna smartphone. Penetrasi smartphone di dalam negeri telah mencapai 61,7% dari total populasi.

Pada sisi lain, hasil survei Populix juga mengungkap bahwa sebanyak 79% masyarakat Indonesia memiliki satu ponsel. Tak hanya itu, bahkan 21% masyarakat saat ini memiliki 2 hingga 3 ponsel untuk mendukung aktivitas sehari-hari. ASUS menjadi salah satu ponsel favorit dengan jumlah pengguna sebesar 2%.

Sementara untuk penggunaan internet, menurut survei APJII tahun 2022, sebanyak 89.03% masyarakat mengakses internet melalui smartphone/tablet.  Kegiatan yang paling banyak dilakukan dalam dunia internet adalah memakai media sosial, chatting online, shopping online, game online, dan lain sebagainya. Mulai dari alasan yang bersifat konsumtif sampai produktif dapat disediakan oleh satu smartphone yang compact dengan fitur canggih seperti ASUS Zenfone 9 ini. Selengkapnya mengenai perilaku penggunaan internet masyarakat Indonesia dan tabel spesifikasi Zenfone 9 dapat kamu lihat di bawah ini:

Tabel Spesifikasi ASUS Zenfone 9

Kamu juga bisa
meraih sejuta kemungkinan bersama zenfone 9!

Terus terang saya tidak sabar melakukan akselerasi bisnis Momain bersama ASUS Zenfone 9. Sudah ada puluhan klien yang menanti jawaban dengan lebih fast response dan konten di media sosial yang harus saya isi setiap hari. Apabila kamu juga ingin meraih sejuta kemungkinan bersama Zenfone 9 seperti saya, kamu juga bisa membeli ASUS Zenfone 9 karena gawai compact nan komplit ini sudah beredar di Indonesia! Buat kalian yang mau beli Zenfone 9, udah bisa kalian dapatkan melalui patner dan channel pembelian resmi produk ASUS antara lain Erafone, Tokopedia, ASUS Exclusive Store, ASUS Online Store.

Bagaimana dengan kamu, apakah sudah ada rencana untuk berkarya atau menjalankan bisnis bersama ASUS Zenfone 9? Coba cerita rencanamu di sini, dong!

Artikel ini diikutsertakan dalam ASUS Zenfone 9 Blog Writing Competition di Blog Widyanti Yuliandari

38 tanggapan pada “Siap Meraih Ratusan Pelanggan untuk Bisnis Sewa Mainan Bersama ASUS Zenfone 9”

  1. Waah keren banget usahanya. Aku lihatnya pasti butuh kerja keras ya karena mainannya besar, begitu pula mobilitasnya. Semoga usahanya makin besar dan berjaya. Aamin.

  2. Asus zenfone yang satu ini nggak bisa di underestimate udah canggih banget performanya.

    Aniwe ga sangka lob kalau mbak owner dari momain sukses selalu ya

  3. Wow keren bisnisnya, pastinya mengelola bisnis momain ini butuh kerja keras agar tetap survive. Apalagi sempat diterjang pandemi, pastinya saat ini kembali bangkit demi memenuhi keinginan pelanggan. Asus Zenfone 9 dengan performa yang lengkap sangat cocok untuk mendukung bisnis ini.

  4. Tulisannya bagus mbaa detail banget, ini berapa kata?

    ASUS Zenfone 9 emang kece dan harga sebanding dengan kualitasnya. Penasaran ama yang udah RAM 16, seperti apa kehebatannya? Apalagi daya baterainya juga kuat banget jadi gak dikit2 ngecas atau bawa powerbank ke mana2.

  5. Bisnisnya keren bangeeeet
    Itu maintenancenya gimana mbak? Apalagi harus pindah-pindah kota gitu, tentunya butuh transportasi dan peralatan yang tak mudah ya. Semoga sukses selalu bersama Momain
    Apalagi kalau didukung Asus Zenfone 9 pasti makin cakep deh baik untuk konten promonya maupun respon ke pelanggan.

  6. Keren mbak, semoga usahanya makin besar lagi yaa.
    Kapan ya bisa sewa mainannya juga? Pas aku ultah? Hehe :p
    Henponnya cakep moga beneran biaa dimiliki. Zaman skrng emang yg namanya usaha tu gk lepas dr marketing dgn cara ngonten2 yg krearif jd pelanggan tertarik yaa.
    Suka sama hp yg kalau ngrekam stabil jg 😁

  7. Keren banget memang ASUS ZENFONE 9 ini. Kompak, cakep, dan multifungsi. Bisa buat entertainment, dan kerjaan juga. Yg punya bisnis online dijamin deh bakalan bisa puas menggunakan ASUS ZENFONE 9 ini. Bikin mupeng ih. Buat konten kreator kayak kita yang gini mah bakalan bisa mengakomodasi.

  8. Entah itu warna birunya muda atau malah abu² ya, tapi daku suka sama speknya. Bisa diandalkan nih buat bikin konten, karena kameranya menawan

  9. Subhan Allah bisnisnya keren banget deh. Butuh effort yang sangat besar untuk menjalani bisnis ini ya. Selain itu juga harus didukung sama perangkat yang mumpuni ya. Pake Asus Zenfone 9 cocok banget lah. Spek canggih, desain keren dan performa tangguh.

  10. Ah tiap lihat zenfone 9 ini ikutan mupeng…pengen rasanya punya gadget selengkap ini untuk berbagai pekerjaan. Kalau untuk menjalankan bisnis seperti yang sudah mbak Nabilla lakukan, cocok banget…semoga makin sukses ya bisnisnya berkat dukungan Asus Zenfone 9 ini.

    1. Bener kak Yun, daku pun mupeng apalagi yang warna hitam atau biru itu, jadi pengen bawa pulang itu hape, eh 😁. Soalnya memang speknya cakep ya buat dukung kita sebagai bloger

  11. MasyaAllah, kereeen Mbak, udah sampai buka cabang di Jakarta segala ya, semoga lancar dan sukses selalu Momain nya Mbak.
    ASUS Zenfone 9 ini canggih banget ya, pilihan warnanya juga kece, yang pastinya speknya ini gak main-main dah ya, idaman Content Creator banget ini mah, bakalan jadi teman setia untuk hasilkan konten terbaik untuk dulang cuan 🙂

  12. Keren ya, Asus Zenfone 9. Aku juga sudah nonton review di youtube David dan menurutku memang cocok banget untuk usaha karena punya kamera yang bagus. Apalagi buat konten jualan di medsos butuh banget hasil foto yang ciamik agar menarik perhatian konsumen.

  13. ASUS Zenfone 9 beneran bisa diandalkan banget, semua fiturnya mumpuni dan bisa menggantikan banyak fungsi alat lainnya seperti kamera dan kamera video. Bisa dibawa kemana mana dengan gampang karena ukurannya super compact. Pengen punya euy!

  14. Jadi HP impian banget ini mbaaa, aku sendiri takjub sama gimbal stabilizer yg ada di dalam hapenya. asli kepikiran banget yg bikin bisa paduin gitu yaak hihi. bismillaah ikut shalawatin juga

  15. Zenfone 9 memang cocok menemani kita yg sedang mengembangkan usaha. Fiturnya ciamik dan kekinian, cocok untuk bantu isi sosial media kita dg materi yg menarik karena hasil jepretan dan rekaman videonya hasilnya jernih. Apalagi ada gimbalnya ya kan

  16. udah sampe seri 9 ternyata ya Asus Zenfone, udah lama juga ya saya gak ngikuti perkembangan teknologi smartphone Asus ini. Dulu pernah punya Asus Zenfone Max.. henpon jadul, tapi berjasa juga

  17. keren banget bisnisnya mba, sukses jaya, semoga makin berkembang.
    Nah setuju banget kalau mau buat konten yg bagus harus ada device yang mendukung, seperti Zenfone 9 ini contohnya. Gak main-main kualitas kameranya yaa

  18. Aku gak bisa berkata-kata baca postingan blog ini, selain terpukau sama visualisasinya hehe. Semoga ASUS Zenfone 9 nya bisa membantu perkembangan Momain dengan pasar yang lebih luas, ya, Mbak!

    1. Ikut mengaminkan untuk bisnisnya kak Nabilla.
      Cakep ini karena banyak public figure yang jadi customernya momain. Semoga terus berkembang merambah ke berbagai kota

  19. Keren yaa… tombol powernya bisa untuk scrolling2 gitu, keceee…
    Naksir banget dengan teknologi gimbal 6 sumbunya euy… bakalan keren video yang dihasilkan, ga bakalan goyang-goyang lagi.
    Btw, semoga makin sukses Momain-nya yaaa… dirimu keren loh jadi pionir persewaan white bouncy castle gini. Bisa menjadi inspirasi bagi para mama lainnya yang pengin punya bisnis sendiri.

  20. Semoga Momain makin banyak pelanggannya dengan dukungan smartphone super canggih seperti ASUS Zenfone 9 ini, Mbak. Spesifikasinya emang nggak perlu diragukan lagi, sih. Content creator atau pebisnis makin sat set dalam bekerja dengan memakai Zenfone 9.

  21. Semoga makin besar usaha Momain-nya mbak, baik yg di kota asal maupun Jakarta syukur2 bisa ke kota2 lain ya.
    Cakep banget HP-nya bisa buat ngontenin produk dagangan biar makin banyak yang tertarik buat sewa jasanya yaa. Zaman skrng emang yang namanya digital marketing bener2 dibutuhkan supaya jangkauan konsumen pun makin luas.

  22. Masya Allah … selamat atas perkembangan Momain Mbak Nabilla. Ke depannya butuh HP yang berkualitas seperti Zenfone 9 ini ya untuk pekerjaan yang butuh kecepatan tinggi sekaligus estetika keren. Semoga semakin berkembang dan merambah Sulawesi juga.

  23. Sukses selalu untuk bisnisnya, kak Nabilla.
    Serius aku liat channelnya Tasya donk pas anaknya ultah ya.. Cakep banget aseli..
    Kudu banget memiliki gadget yang luar biasa seperti ASUS Zenfone 9 untuk menjalankan bisnis Momain dengan lebih profesional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *