
Pandemi covid-19 telah mendorong banyak industri untuk go digital. Awalnya saya ragu, mampukah semua industri mampu masuk ke dunia digital. Sebab, bagaimana pun juga, tetap ada sektor yang butuh kehadiran fisik untuk kroscek pekerjaan, sektor konstruksi dan properti misalnya yang erat dengan berbagai proyek fisik. Rasanya mustahil kalau segala jenis proyek dapat terpantau secara online baik melalui tools, aplikasi untuk proyek, maupun melalui aplikasi social chat.
Ternyata saya salah. Sekarang, sudah ada aplikasi manajemen proyek Tomps yang dapat memudahkan pekerjaan proyek melalui aplikasi. Aplikasi Tomps memberikan proses pengerjaan proyek dari tahap awal sampai akhir dengan lebih transparan, cepat, dan real-time. Saya rasa ini adalah kabar baik, mengingat sektor konstruksi merupakan sektor yang cukup berkontribusi untuk PDB sebelum adanya pandemi yakni sekitar 10,1%. Namun, sekarang turut menjadi sektor yang terdampak karena corona. Salah satu penyebabnya adalah kapasitas utilisasi, kendala mobilisasi karena ada sejumlah pembatasan seperti PSBB dan PPKM, kendala biaya, dan persoalan tenaga kerja.
Aplikasi Tomps memungkinkan pelaku industri konstruksi memangkas biaya serta tenaga. Ini memungkinkan pekerjaan bisa berlangsung lebih efektif dan efisien. Kabar baik ini juga berlaku untuk industri lain. Sebab, aplikasi Tomps dapat pula digunakan untuk industri properti, telekomunikasi, manufaktur, logistik, maritim, agrikultur, perbankan, dan banyak industri lainnya. Menarik, bukan?
Pada tulisan ini, kamu akan menemukan sejumlah keunggulan Tomps untuk memudahkan kinerja proyek saat dan pasca pandemi corona serta bagaimana aplikasi Tomps mampu membuat pekerja meluangkan waktu untuk agenda bermanfaat lainnya. Pastikan Anda membaca sampai tuntas, ya.
Digitalisasi Manajemen Proyek Dengan Tomps
Tomps adalah aplikasi manajemen proyek berbasis aplikasi mobile dan web yang hadir karena kebutuhan akan kualitas, efektifitas, serta kecepatan monitoring kemajuan proyek pembangunan di lapangan. Tomps mengedepankan efisiensi dalam pengelolaan proyek melalui supervisi online. Karena berbasis digital, kegiatan ini dapat dilakukan kapanpun dan di mana pun.
Saat ini, Tomps merupakan salah satu perusahaan yang diinkubasi dan merupakan produk digital dari PT Telkom. Aplikasi yang berdiri tahun 2017 ini memiliki “impian” untuk dapat mendekatkan jarak dan hubungan para project stakeholder dan vendor melalui easy mobility service serta menjadi solusi manajemen proyek terdepan di Indonesia.
Visi Tomps adalah untuk menjadi solusi manajemen proyek terbaik di Indonesia. Kalimat ini menjelma menjadi berbagai fitur yang menarik untuk para pelaku pelaksana proyek. Detail tentang fitur Tomps ini akan saya bahas di bawah, jadi upayakan tetap berada di halaman ini, ya. Yang jelas, Tomps mampu membuat manajemen proyek semakin efisien karena para pelaku proyek dapat memantau perkembangan secara real time dalam genggaman. Tomps akan membantu para pelaku proyek untuk membuat perencanaan, kelola, kontrol, serta evaluasi manajemen proyek tanpa batasan tempat dan waktu.
Dengan visi di atas, Tomps membuat misi untuk mendekatan serta menghubungkan pemilik dan vendor perusahaan. Hal lainnya adalah menyediakan solusi terbaik untuk mempercepat perkembangan perusahaan. Perkembangan yang cepat identik dengan kemudahan kontrol, data, serta transparansi pada manajemen proyek. Inilah yang diberikan oleh Tomps. Pertumbuhan perusahaan pun lebih efektif dengan menghemat sumber daya dan mengurangi potensi pekerjaan berulang.

Mendukung Stabilitas Kinerja Saat dan Pasca Corona
Kehadiran Tomps saat ini sangat tepat. Mengingat sudah hampir dua tahun Indonesia masih berjuang mengatasi pandemi corona dan membuat sebagian besar sektor dan industri kalang kabut. Pada sektor konstruksi, banyak proyek pembangunan yang terhenti sejak adanya PSBB. Apalagi saat ini ketika ada PPKM Darurat dan PPKM Level 4 yang lebih ketat, bisa kita bayangkan sendiri seperti apa perjuangannya.
MarkPlus, sebuah perusahaan konsultan pemasaran di Indonesia, membuat riset pada tahun 2020 yang menyebutkan bahwa pembangunan residensial menunjukkan adanya perlambatan pergerakan proyek pembangunan sejak adanya pandemi. Dari 36 responden, 31% memilih untuk menunda sementara 69% lainnya melanjutkan proyek untuk menjaga komitmen. Tentu dengan peningkatan sistem K3 yang lebih baik.
Sebanyak 89% responden tersebut berharap adanya peningkatan komunikasi selama 24 jam. Kemudian, 81% juga menyatakan butuh fleksibilitas dengan menyediakan alat monitor secara real time. Kebutuhan ini terbilang wajar, karena pandemi covid-19 memaksa banyak industri untuk tetap berjalan dengan kualitas yang tetap baik sementara pada sisi lain, faktor kesehatan dan keselamatan kerja menjadi sebuah tantangan tersendiri.
Pada titik ini lah Tomps bisa memberikan performa terbaiknya. Dengan sistem yang sudah digital dan real time, Tomps dapat digunakan selama pandemi covid-19 dan bahkan pasca corona, ketika sebagian besar masyarakat Indonesia telah beradaptasi dengan kebiasaan baru yang lebih efektif, efisien, dan serba digital.
Anda bisa menyimak testimoni Rendi Muharmoko, seorang Team Leader Maintenance Corrective PT Telkom Akses di Tarakan. Beliau bercerita betapa repotnya sebelum memakai Tomps. Sebab, sudah koordinasi harus via daring dan membuka banyak aplikasi untuk input data. Setelah timnya memakai Tomps, waktu kerja pun terasa lebih efisien dan memudahkan monitoring project.
Fitur yang Lengkap untuk Kebutuhan Proyek
Dalam manajemen proyek, para pelaku pasti menggunakan alat atau tools. Keberadaan tools seperti aplikasi manajemen proyek Tomps ini sangat penting, karena menurut KMPG Survei tahun 2019, sebanyak 71% organisasi melaporkan bahwa penggunaan aplikasi manajemen proyek ternyata mampu menaikkan kualitas kontrol dan manajemen dana proyek yang mereka tangani.
Apabila quality control, cost control, dan time control dapat diakses dengan mudah, sudah pasti tujuan manajemen proyek dapat tercapai dengan optimal dan hambatan dalam proyek dapat teratasi lebih cepat. Ini merupakan kondisi ideal yang menjadi dambaan para pelaku manajemen proyek. Sebagaimana kita ketahui, proyek tidaklah sesederhana yang terlihat. Ada berbagai hambatan, proses yang panjang dan rumit.
Setidaknya, ada 6 masalah utama dalam manajemen proyek, yakni sumber daya yang terbatas (limited resource), laporan vs realisasi yang tidak akurat (inaccurate report vs realization), laporan yang kompleks (complex report), sistem yang belum terintegrasi (un-integrated system), cenderung mahal dan menghabiskan banyak waktu (time consuming and expensive), serta butuh waktu yang lama untuk mengambil keputusan (takes time for decision making). Pada manajemen proyek, keberadaan tools sangat berperan dalam menghadapi hambatan. Makin kompleks kendala, biasanya semakin banyak pula tools yang digunakan.
Sekarang, para pelaku proyek bisa bernafas lebih lega karena ada aplikasi yang memangkas berbagai tools dan membuatnya dalam genggaman. Terdapat empat fitur utama dalam aplikasi Tomps yang mampu mengatasi kendala-kendala manajemen proyek di atas. Keempat fitur tersebut adalah Dashboard, Project, Report, dan Project Cost.

Dashboard
Fitur yang User Friendly untuk Memantau Semua Proyek
Tomps menyediakan fitur all-in-one dashboard agar pengguna dapat melihat secara cepat mengenai laporan keseluruhan proyek yang sedang dikelola. Data reporting yang rumit dan banyak tidak menjadi masalah, karena semuanya tersusun rapi dalam chart dan kurva grafis. Reporting ini mencakup keseluruhan aspek dalam proyek seperti nilai anggaran proyek, jadwal penyelesaian, target dan realisasi Berita Acara Serah-Terima (BAST), peta persebaran lokasi proyek, hingga jumlah user yang sedang aktif.


Project
Melihat Langsung Kemajuan Proyek dengan Sistem Terintegrasi Online
Fitur ini memungkinkan para pelaku proyek merencanakan detail proyek kerja sesuai waktu yang disepakati oleh semua pihak. Pengguna tinggal mengatur parameter proyek dan mengundang stakeholder untuk ikut berkolaborasi dalam tools manajemen proyek Tomps. Apabila semua telah menyepakati tanggal-tanggal penting, pengguna juga dapat membuat tanggal jatuh tempo sesuai rencana.
Selanjutnya, setelah selesai dengan urusan detail proyek, pengguna dapat melakukan project control dan project tracking dengan mudah. Ada tiga status proyek yang dapat terlihat yakni initial, in-progress, dan closing.


Report
Laporan Data Proyek yang Detail dan Transparan Secara Real-time
Salah satu fitur unggulan pada Tomps adalah real time. Fitur ini dapat menampilkan status proyek dari hulu ke hilir hanya dalam satu klik. Kegiatan melacak data, perkembangan risiko, masalah, serta perubahan dalam proyek dapat terlihat secara detail, transparan, dan real time. Fitur ini tentu memudahkan untuk pengambilan keputusan untuk proyek yang bersifat penting maupun yang mendadak.


Project Cost
Menghindari Cost Overrun dengan Transparansi
Over budget atau cost overrun adalah hal yang sering terjadi pada perencanaan proyek. Pembengkakan biaya atau cost overrun sendiri dapat terjadi karena faktor internal seperti dokumen proyek, tenaga kerja, peralatan, dan keuangan proyek. Selain itu, faktor eksternal juga tak kalah berperan, misalnya saja stabilitas ekonomi, bencana, hingga pandemi saat ini.
Ada berbagai cara untuk menghindari atau mengurangi potensi cost overrun. Mulai dari monitoring anggaran yang transparan, mengontrol kinerja proyek secara real-time, efisiensi sumber daya, hingga beralih ke integrated cloud untuk mengumpulkan dan menerima laporan serta data-data proyek.

Aplikasi Tomps mampu meminimalisir peluang terjadinya hal ini. Fitur yang mendukung adalah Project Cost yang membantu pengguna memonitoring dan melakukan kegiatan keuangan lain melalui aplikasi. Tentu sekaligus ada bukti-bukti dari lapangan yang dapat diakses secara real-time. Selain itu, ada pula fitur Geo-Maps yang membuat pengguna dapat mengetahui lokasi di mana bukti lapangan diunggah ke sistem. Transparansi adalah koentji.
Selain keempat fitur utama di atas, Tomps juga memiliki 13 smart-features yang dapat diperoleh saat mengakses aplikasi. Mulai dari Project Scheduling, Planner, and Completion, Project Tracking, Project Cost, Project Appraisal, Document & Evidence Repository, Unlimited Cloud, ROle Access Management, Vendors Performance Report, Automatic Project Reports, Gantt Chart & Curve, Geo-Map Tagging & Visualization, API Integration, dan Customization-Friendly. Apabila Anda merupakan orang yang bergerak di sektor ini dan ingin bekerja lebih optimal, sudah saatnya menggunakan aplikasi Tomps untuk berbagai proyek Anda.
Nikmati Berbagai Berkah Memantau Proyek dari Rumah
Pandemi ini membuat kita sering burnout, ya? Jadi punya waktu yang terbatas untuk sekadar me time buat diri sendiri, ngobrol ringan buat keluarga, waktu untuk mengurus bisnis sampingan, hingga waktu untuk olahraga. Saya pribadi merasa sangat terbantu dengan berbagai tools untuk pekerjaan saya, tentu tools-nya harus efektif dan efisien dalam menopang beban kerja.
Buat yang bekerja di industri konstruksi dan industri lain yang berhubungan dengan proyek, Tomps bisa membantu kita untuk mendelegasikan pekerjaan. Sementara kita bisa gunakan waktu kita yang berharga untuk hal-hal berikut:
-
Merawat kesehatan fisik dan mental.
Masa-masa yang menegangkan ini menuntut kita selalu sehat lahir batin. Dukungan melalui makanan dan vitamin itu penting, tetapi yang utama adalah kesehatan pikiran. Merawat kesehatan mental itu juga perlu waktu dan upaya tertentu, misalnya olahraga, membangun habit yang sehat, hingga meluangkan waktu untuk ngobrol dengan sahabat dan orang terdekat.
-
Menjalankan hobi.
Hobi itu perlu kita lakukan dan kita pun perlu menyisihkan waktu. Sebab, hobi dapat merefresh pikiran, memberikan kita ide-ide segar, dan bahkan bisa juga menjadi jembatan rezeki berikutnya. Hobi juga membuat kita jadi lebih merasa content dengan hidup dan menjadi lebih semangat dalam bekerja.
-
Waktu untuk keluarga.
Buat yang sudah memiliki pasangan, keluarga, dan anak, pasti tahu betul dong bahwa membagi waktu untuk masing-masing anggota keluarga itu penting. Kebutuhan anggota keluarga bukan hanya materi, tetapi juga atensi fisik dan lisan dari kita. Kalau banyak pekerjaan kita yang dapat terbantu oleh tools, kita pun bisa lebih leluasa mengalokasikan waktu untuk pasangan dan anak serta membangun ikatan yang lebih kuat dengan mereka.
-
Menjalankan bisnis sampingan.
Banyak orang yang memiliki pekerjaan lebih dari satu. Alasannya karena agar ada batu sandaran ketika ada kejadian tak terduga. Bisnis sampingan pun juga perlu atensi waktu dari kita. Kalau pekerjaan utama bisa kita delegasikan dengan baik, kita jadi punya waktu untuk menghasilkan cuan dari sektor yang lain, bukan?
Yuk, Coba TOMPS Sekarang!
Dengan keempat fitur utama di atas, Tomps menjadi aplikasi yang unggul untuk manajemen proyek. Proyek skala kecil, menengah, hingga besar dapat memanfaatkan aplikasi terbaik untuk manajemen proyek ini. Kamu bisa memilih paket yang sesuai dengan kondisi bisnis. Terdapat lima paket yang disediakan Tomps, mulai dari paket Basic, Enterprise, Enterprise Plus, On Premise, dan White Label.
Para pengguna di industri yang melibatkan banyak proyek dapat mengenal Tomps lebih jauh melalui link di bawah ini. Segera nikmati pengalaman menyenangkan dari digitalisasi manajemen proyek dan fitur-fitur terbaik yang dapat menekan potensi masalah pada proyek.
Kini, proyek bisa tetap berlangsung dengan baik dan tetap memuaskan klien meskipun ada berbagai hambatan. Dengan memiliki alat yang tepat seperti Tomps, pengguna dapat menekan peluang loss dan mengoptimalkan efisiensi serta profit pada proyek.
Apakah Anda baru mengetahui aplikasi ini? Atau jangan-jangan sudah menggunakan Tomps untuk berbagai proyek penting? Coba bagikan pengalaman di sini, yuk. Agar orang lain bisa merasakan manfaatnya juga.
Referensi tulisan:
Berita Satu, https://www.beritasatu.com/ekonomi/763021/terdampak-pandemi-sektor-manufaktur-dan-konstruksi-butuh-stimulus,
Sindo News, https://ekbis.sindonews.com/read/157452/34/pandemi-beri-dampak-besar-ke-sektor-konstruksi-1599527362,
Medcom, https://www.medcom.id/properti/news-properti/ob301Gyk-pembangunan-proyek-terdampak-pandemi-korona
Ilmu Teknik Sipil, https://www.ilmutekniksipil.com/pengelolaan-dan-pengendalian-proyek/manajemen-konstruksi
Tomps, https://tomps.id/aplikasi-manajemen-proyek-tomps-atasi-6-masalah-utama-proyek-ini/
Tomps, https://tomps.id/all-in-one-tomps-aplikasi-manajemen-proyek-konstruksi/
Tomps, https://tomps.id/85-proyek-cost-overrun-ini-4-cara-mengatasinya-lewat-software-manajemen-proyek/
Referensi gambar:
Freepik (artist: freepik, pch.vector, benzoix)
Foto dari website Tomps.
Waah … saya baru tau tentang aplikasi manajemen proyek ini, Mbak. Saya pikir juga gak akan mungkin ada aplikasi untuk pekerjaan proyek, eh ternyata ada Tomps, ya.
Dengan Tomps proyek skala kecil, menengah dan skala besar bisa tetap berjalan dan pastinya akan memuaskan klien.
Baru dengar aplikasi Tomps ini mbak, mantap bener ya jadi semua pihak terkait yakni pelaku bisnis saling memantau dan mengkoordinir ya, pekerjaan juga lebih efektif dan efesien
keren sekali ya ternyata aplikasinya ini buatan Telkom, aku jujur baru tau nih, dan harusnya banyak pengusaha yang tau nih, jadi bs punya sistem manajemen proyek yang oke
Wah makin beragam aja nih aplikasi yang ada ya… sekarang ada buat manajemen proyek juga jadi mempermudah pengerjaan proyek yah …. keren nih..
Aplikasinya keren yah ini memudahkan pekerja proyek saat pandemi apalagi semua bisa dikontrol melalui aplikasi, fiturnya juga menarik
aplikasi yang lengkap dan memudahkan bagi para pekerja proyek dan juga semua yang terlibat pada proyek, selain menarik fiturnya pun juga lengkap sesuai kebutuhan yaa. 🙂
zaman serba digital begini mah alhamdulillah pekerjaan jadi lebih mudah ya mbak. bisa dipantau lewat aplikasi dan hasilnya tetap akurat dan meringanan beban kerja juga yaa. mantap ini aplikasi manajemen proyek Tomps ini yaa.
Kereen banget aplikasinya. Baru tau ada aplikasi mamagement proyek gini. Pas banget timingnya mau bangun rumah di Flores, jadi tetep bisa mantau dari jawa. Efek PPKM jadi ga bisa balik.
Pandemi bawa perubahan yang besar ya terutama di dunia digital. Semua serba digital. Keren bgt ada aplikasi utk managemen proyek jadi lebih efisien dan efektif.
Hadirnya Tomps ini makin membantu banget dunia kerja mengedepankan efisiensi dalam pengelolaan proyek , makin keren aja nih sekarang serba digital yang bisa dilakukan di mana saja dan kapanpun. Semoga banyak yang tahu dan mengaplikasikannya.
Zaman makin maju, pekerjaan proyek pun suda terbantu ya dengan adanya palikasi manajemen proyek.nPebisnis di seltor konstruksi pun harus ikut di perubahan ini kalau ga mau ketinggalan, apalagi Tomps bisa monitoring kemajuan proyek di lapangan
Semua serba digital sekarang ta, harus bisa menyesuaikan supaya tidak ketinggalan jaman & semua ada untuk memudahkan pastinya termasuk aplikasi manajemen Proyek ini
Munculnya pandemi, membuat sektor industri memutar otaknya agar bisnis bisa tetap berjalan, salah satunya dengan pengelolaan proyek secara online dan real-time. Berkat aplikasi Tomps yang berdiri tahun 2017 lalu ini, semoga bisa membantu banyak sektor industri maupun konstruksi, agar bisnis bisa tetap berjalan walau di tengah krisis pandemi sekalipun. Jika proyek berjalan, maka para karyawan pun bisa tetap bekerja di dalam proyek tersebut.
Very nice inpoh!!
Semakin dimudahkan banget ini sih ya mba dengan hadirnya thomp. Lengkap bun ulasannya jadi tercerahkan dan bangga makin keren Indonesia.
Aku tanya suamiku aah…yang sering berurusan dengan proyek.
Ternyata ada banyak variabel yang kudu diperhatikan saat sedang mengerjakan project yaa.. dan aplikasi Tomps bisa sangat membantu dalam banyak hal secara mendetil.
Apakah ke depannya aplikasi Tomps ini akan berbayar?
Sepertinya bakalan menghemat pengeluaran di berbagai sisi kalau sudah ada aplikasi yang bisa mengatur segala menejemen proyek dengan baik begini.
Ooh ini aplikasi baru ya mba? Baru tahu aku kalau telkom bikin aplikasi ini, dan kayaknya memang harus disounding ya. Penting buat perusahaan biar bisa bikin managementnya pada setiap proyeknya
Aplikasi Tomps memudahkan banget bagi semua untuk memantau sejauh mana proyek berjalan. Lebih memudahkan untuk time schedule dan juga memantau pencapaian hasil. keren banget!
Proyek berputar dengan waktu. Mereka harus tepat, cepat dan hasil memuaskan sehingga klien tidak kecewa. Aplikasi tomps membantu sekali nih
wah sangat membantu ya mbak aplikasi Topms ini
senang ya dengan teknologi digital semuanya jadi lebih mudah, termasuk melakukan manajemen proyek
Aplikasi yang membuat mudah pekerjaan di jaman pandemi saat ini. Sehingga evaluasi kerja bisa langsung terupdate
Wah bener-beer praktis banget ya jadi bisa kepantau semua dan update. Cocok nih bagi yang punya usaha dan mrmuaskan klien karena kinerjanya juga jadi cepat.
Wah bener-beer praktis banget ya jadi bisa kepantau semua dan update. Cocok nih bagi yang punya usaha dan mrmuaskan klien karena kinerjanya juga jadi cepat. ..
baru tahu aplikai manajemen Tomps ini, semua jadi bisa terkontrol lewat aplikasi ini ya Mbak, real time pula jadi semua bisa terkendali gitu ya.
kerennya lagi ini buatan Indonesia juga ya, terbukti dong kalau sumber daya kita juga bisa bersaing ya 🙂
Aplikasi manajemen proyek yang biasa saya pakai bisanya di desktop. Kalau ada yang bisa via hp begini jadi makin praktis, ya
Saya abru tahu ada aplikasi ini, Mbak. Membaca ini, wawasan saya jadi bertambah. Dan zaman now memang dipermudah ya, Mbak. termasuk hadirnya aplikasi Tomps ini, yang merupakan aplikasi menejemen proyek. Jadi semua terkontrol dengan rinci.
Ini cuma buat proyek aja ya mba Nab. Misal buat Rumah Sakit gitu bisa gak yaaa. Suamiku kebetulan pegang sistem informasi rumah sakit. Siapa tahu bisa pake tomps jg nih
Yang punya proyek pekerjaan lebih praktis jadinya ya. Bisa dipantau dan terlebih lagi ada laporannya juga. Mantap memang pemanfaatan digitalisasi
Kita berada di era digital, sehingga apapun menyesuaikan diri dengan teknologi. Termasuk di bidang proyek , kini pun sudah mulai menyesuaikan dengan adanya aplikasi manajemen proyek. Semua jadi lebih praktis, ya ..
aplikasi manajemen proyek ini kedengarannya sangat praktis sekali ya kak. jadi lebih memudahkan pekerjaan. era digital seperti ini emang bikin apapun gak perlu ribet lagi, nice artikel kak
aku baru tahu ada aplikasi yang begini ngebantu banget nih mbak ya apalagi di era sekarang ini butuh banget semua yang serba praktis
Baru tahu ada aplikasi Tomps ini. Jadi memudahkan kita banget ya ketika sedang punya proyek. Bisa mengontrolnya secara rinci dan detail dengan real time. Makin keren aja nih dunia digital sekarang.
Wah ini solusi manajemen proyek terbaik di Indonesia baget ya. Memudahkan pekerjaan para pemegang proyek. Apalagi di era digital seperti ini.
Wah menarik ini untuk dicoba. Saya juga sudah mencoba beberapa aplikasi manajemen proyek, termasuk yang dipakai kantor saat ini dan masih belum mendapatkan yang pas.
Walau pandemi, perut harus tetap makan ya mbak. Itu mengapa memantau proyek harus dilalukan dengan teliti dan jeli. Untungnya sudah ada plikais yang bisa bantu seperti tomps ini
Wah aplikasi seperti ini tentunya memudahkan sekali ya bagi para peilik proyek untuk memantau dan menghasilkan laporan yang akurat. Semakin canggih aja deh ragam aplikasinya!
Cocok ini buat mereka yang punya perusahaan biar lebih tertata proyek yang mereka kerjakan, ngerasain banget klo g pake manajemen yang baik bisa berantakan karena kadang kerjaan tumpang tindih or ada bagian task terlewat
Ini cocok banget buat perusahaan yg pengen manajemennya tersistem dan tertata rapi
Apalagi bisa ngasih report secara berkala sehingg proyek bisa berjalan lancar dan mengalamai perkembangan yg signifikan
Era digital seperti jaman now semua serba tersedia ya mba. Untuk sebuah proyek pun ada aplikasinya. Keren dah pesat banget perkembangan sebuah teknologi ya…
Aplikasi tomps keren ya mba udah lengkap banget buat ngeproyek. Bunda makasih banget jadi melek aplikasi bharu nih
Memang sudah selayaknya teknologi mempermudah pekerjaan, termasuk pekerjaan proyek terutama yang berskala menengah dan besar. Sehingga pekerjaan jadi lebih efisien baik dari segi waktu maupun budget.
Setuju kak, kalau ada yang membuat lebih praktis kenapa ngga ya. Apalagi urusan proyek jadi tertata lagi karena Tomps membuat lebih apik
Perkembangan teknologi sekarang kayaknya udah menguasai hajat hidup orang banyak ya, hahaha. Aku baru pertama sih denger soal Tomps ini, tapi kalau lihat dari ulasannya sih kayaknya emang dibutuhin sama pekerja-pekerja proyak yah
Wih sekarang aplikasi bermacam-macam ya
Bahkan manajemen proyekpun ada aplikasinya
Sungguh memudahkan sekali dalam pekerjaan ya
Memang ya era digital gini semua juga serba digital
Bermanfaat sekali sudah bisa diakses melalui aplikasi, juga ada fitur untuk pengelolaan akan terjadinya overrun misalnya. Ini aplikasi pasti sante di kalangan proyek-proyek ya, jadi nggak ribet harus selalu melalui PC
yang biasanya harus pantau langsung ke lapangan sekarang bisa dalam satu genggaman aja ya bun. Bener-bener terbantu ni orang-orang dalam pekerjaan bidang ini
wii mantapss ini siihh. Bahkan bisa tampilin kurva S nya juga. Wah ini kalau di pabrik bisa meringankan banget tugas PPIC sih. Aplikasi yang berguna banget buat mantau perkembangan proyek di perusahaan.
Keren dan komplit juga ya nih appsnya buat para pegawai kantoran supaya tetep stay on track. Tp aku uda ga ngantor sih, jdnya ga bakal pake juga kyknya hehehs…
Bahasa penulisan ulasannya ekonomic bgt berasa lagi baca skripsi 😁, keren jdi salfok.. btw bru tau si telkom ada aplikasi sebagus ini, manajemen proyek, apakah pembayarannya applikasinya sistem berlangganan atau gmn nih?
Lengkap sekali fasilitasnya dan pastinya memudahkan juga ya untuk memanage proyek cukup dalam genggaman gadget aja.
Baru tau aplikasi Toms ini dan fiturnya lengkap ya mbak, bakal sangat bermanfaat dan membantu nih buat para pekerja proyek di tengah situasi saat ini.
Semua sekarang serba digital ya. Sampai ada aplikasi manajemen proyek gini, tinggal kitanya mau ngejar buat belajar apa nggak. Tapi ini keren sih buatan lokal, biasanya aku ketemu aplikasi mirip gini buatan luar. Oh ya, ini ada free trial dulu nggak mbak buat nyobain?
Sekarang makin canggih aja deh, untuk manajemen aplikasi aja ada apps-nya. Aku jujur barutau lho mba! Menarik utk dicoba.
Menarik banget aplikasinya Bun! Kaget banget bisa kepikiran sampe project base aplikasi ini, tapi berbayar ya hehe
detil banget ya pembahasannya
yang punya proyek dan kesulitan mengontrol progres di lapangan bisa pake ini
karena memudahkan banget apalagi di masa pandemi ini
Sudah cukup lama juga ya aplikasinya ini ada, cuma sekarang sepertinya waktu yang tepat menggunakan aplikasi tomps untuk mengontrol manajemen proyek
Waah baru tau kalau ada aplikasi untuk proyek harus banget nih aku rekomendasiin ke temen2 aku yg kontraktor
makasih kak
Aplikasi manajemen proyek Tomps ini baru saya tahu dari artikel ini. Tapi cara kinerjanya memang bikin pekerjaan kita semakin mudah dan terkontrol ya. Rekomendasi deh buat milenial yang super sibuk
Pandemi melahirkan beberapa aplikasi baru yang mendukung kegiatan. Dan saya rasa ke depannya akan terus bisa digunakan meskipun sudah tidak ada lagi pandemi. Karena sekarang udah era digital
para pelaku proyek tentu senang ya karena ada aplikasi yang memangkas berbagai tools dan membuatnya dalam genggaman. karena empat fitur utama dalam aplikasi Tomps yang mampu mengatasi kendala-kendala manajemen proyek yang selama ini mereka hadapi
baru tahu mba ada aplikasi TOMPS ini. semakin banyak hal berpindah menjadi digitalisasi yah. memudahkan pengguna juga. btw mba apakah ini berbayar ? apakah bisa digunakan untuk personal saja misalkan saat kita membangun hunian kita sendiri ?
Wah bagus ya aplikasi TOMPS ini memudahkan orang yang sedang dalam banyak proyek, lebih praktis dan terkontrol
Setelah baca tentang Tomps ini baru tau kalau ada aplikasi untuk manajemen proyek. Fiturnya lengkap banget, pasti sangat membantu!
Keren ini! Dengan menggunakan aplikasi ini urusan proyek menjadi lebih mudah dan transparan. Enggak perlu capek-capek berkunjung ke setiap lapangan lagi.
Ya ampun, ini kok keren banget!
Aplikasi manajemen proyek yg dibutuhkan setiap orang nih
Apalagi Tomps juga memiliki 13 smart-features yang dapat diperoleh saat mengakses aplikasi.
Mulai dari Project Scheduling, Planner, and Completion, Project Tracking, Project Cost, Project Appraisal, dll
Keren!
Semuanya uda serba digital, ini yang diperlukan selama pandemi. bagus nih aplikasinya. untuk urusan proyuk pun udah ada dunia digitalnya. mantap pokoknya.
Ketika semua alat sudah ada di genggaman, maka semua kerjaan menjadi mudah. Syaratnya manusianya juga jangan kalah sama aplikasi, harus siap upgrade diri supaya tetap bisa mengikuti setiap perubahan yang terjadi..
baru tau ada aplikasi manajemen proyek. secara skrg kan zamannya serba canggih, kelupaan saya. wakakakak. Thanks ya infonya, pembahasannya juga terperinci banget. Salam.
Praktis dan enak banget nih kalau ada proyek. Sekarang zaman sudah serba dipermudah. Asyik banget nih aplikasinya ya
Memang sudah tiba masanya semua bidang pakai IT. Demi efisiensi dan efektivitas, bukan untuk meminggirkan SDM. BTW Tomps …ini malh mengingatkanku pada nama panggilan seorang suami teman..
Baru tahu ada aplikasi ini. Keren banget ya, apalagi dengan 13 smart features-nya. Aplikasi yang sangat dibutuhkan buat manajemen proyek di era digital saat ini.
keren aplikasinya.. sangat userfriendly
Wah baru tahu kalau Tomps ini bagian dari Telkom. Aplikasi ini ngebantu banget ya buat koordinasi tim tanpa harus ketemu buat meeting untuk melihat progress dari sebuah proyek.
Baru Tau Ada aplikasi tomps, Dengan Tomps proyek skala kecil, sedang dan skala besar bisa tetap berjalan, klien pasti puas dengan hasil dan progress yang dihasilkan
Wahhh membantu banget nih buat manajemen proyek yang dilakukan, apalagi aku sering banget buat proyek bersama team dan teman-teman, bisa buat memantau dan report hasil proyek yang dibuat.. Semoga bisa mencobanya nanti
Ampuuunnn lengkap dan terperinci banget ini ulasan aplikasi manajemen proyek TOMPS, nambah terus pengetahuanku kalau mampir di blog ini.
Telkom makin keren aja. Kreatif bgt ya bisa ciptain aplikasi Tomps ini. Pasti perusahaan2 besar udah bnyk yg pake nih.
wah mantap banget aplikasi manajemen proyek TOMPS ini mbak
memudahkan pekerjaan y mbak
Dibantu oleh aplikasi TOMPS yang canggih, pekerjaan mendetil mengenai proyek akan segera bisa teratasi dengan baik. Ini bisa menghemat pengeluaran SDM di masa pandemi yaa..
Untuk mereka yang bekerja di bidang konstruksi, aplikasi ini pastinya bermanfaat sekali ya mbak. Apalagi fiturnya lengkap banget, enggak perlu turun ke lapangan setiap saat di masa pandemi seperti sekarang
Lengkap banget ya fitur TOMPS ini.. menurutku UMKM bisa nih pakai aplikasi ini supaya mempermudah manajemen proyek, ada dokumentasi yang rapih pula.. Kerennn
Pasti membantu banget aplikasi Tomps ini dimasa pandemi ini. Dan kalo aku liat penggunaannya juga mudah dimengerti ya mbak.
Aku baru tau nih nama aplikasi ini, lengkap banget ya buat org pekerja, apalagi klo online pasti kebantu banget.
Wih saya baru tahu nih ada aplikasi manajemen proyek yang bagus dan keren ni.
Baru tahu ada aplikasi ini kak. Nice info.
Pingback: Pengumuman Pemenang Tomps Blog Competition 2021 - Tomps